Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Gugat Cerai Sule, Lina Hanya Ingin Hak Asuh Anak

Tak menuntut harta gono-gini, Lina hanya meminta cerai dari Sule dan hak asuh atas keempat anaknya.

12 Mei 2018 | 07.00 WIB

Komedian Sule dan istri. Instagram.com
Perbesar
Komedian Sule dan istri. Instagram.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -Lina binti Sulaiman menggugat cerai suaminya, Entis Sutisna atau Sule ke Pengadilan Agama Cimahi, Bandung, Jawa Barat pada 26 April 2018 kemarin. Dalam gugatannya, Lina tidak meminta harta gono-gini.

Baca: Sule Digugat Cerai Istri karena Mengulangi Kesalahan yang Sama

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Abdurrahman T. Pratomo, kuasa hukum Lina, mengatakan kliennya hanya meminta cerai dari Sule dan hak asuh atas keempat anaknya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Ya, dia (Lina) nggak memasukkan itu dia hanya minta gugat cerai dan hak asuh anak aja. Ya, (hak asuh) keempat anaknya tapi kan yang dua udah dewasa ya, itu udah bisa memilih mau ikut ibunya apa bapaknya," ujar Abdurrahman kepada wartawan, Kamis, 10 Mei 2018.

Dikatakan Abdurrahman, Lina berat ketika harus memutuskan untuk bercerai dari Sule karena anak-anak. Untuk itu, Lina memohon agar keempat anaknya tinggal bersamanya di Bandung.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus