Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

hiburan

Kameo Deadpool & Wolverine, Mengenal Harry Holland

Harry Holland bagian dari tim pemeran pengganti dalam Deadpool & Wolverine

7 Agustus 2024 | 12.19 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator pemeran pengganti dan sutradara unit kedua George Cottle mengatakan, adik Tom Holland, Harry Holland, bagian dari tim pemeran pengganti atau muncul sebagai kameo Deadpool & Wolverine  di Instagram, pada Senin, 29 Juli 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Cottle juga membagikan foto di balik layar Harry Holland melalui cerita Instagram, yang memerankan varian Deadpool dalam sekuel ketiga film superhero tersebut. "Kau hebat, kawan," disertai tagar #Haroldpool.

Siapa Harry Holland?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini


Harry Holland aktor Inggris. Ia adalah saudara kembar Sam Holland dan keduanya adalah adik dari Tom Holland. Ia lahir di Surrey, Inggris, pada 14 Februari 1999. Dikutip dari IMDb, ia aktor yang dikenal lewat The Impossible (2012), Diana (2013), dan Cherry (2021).

Harry Holland juga menjajal karier di balik enam film pendek hingga saat ini, termasuk In the Middle of the Night (2016), Roses for Lily (2020), dan Last Call (2023). Ia sering berbagi foto bermain golf dan berkumpul dengan teman-teman dan keluarga. 

Harry Holland anak dari Dominic dan Nikki. Ayahnya, Dominic bekerja sebagai komedian, penulis, dan penyiar. Ia telah menulis sembilan buku dan berada di balik serial BBC Radio 4 The Small World of Dominic Holland. Ia juga bekerja sebagai penulis di serial televisi Inggris termasuk Brand Spanking New Show (2000), The Rob Brydon Show (2010), Unleaded (2014). Adapun Nikki, fotografer.

Dikutip dari Variety, bukan pertama kali Harry Holland iku dalam film Marvel: Dia pernah berperan sebagai pencuri sepeda di Spider-Man: No Way Home pada 2021, yang dibintangi oleh saudaranya Tom Holland sebagai pemeran utama.

Tentang Deadpool & Wolverine

Ryan Reynolds mengungkap kisah di balik pembuatan film Deadpool (2016) yang hingga saat ini berkembang menjadi salah satu waralaba besar. Ia menyisihkan uang dari gajinya untuk membayar penulis skenario, Rhett Reese dan Paul Wernick, agar keduanya dapat kembali di lokasi syuting Laporan Variety, aktor yang juga produser ini benar-benar tidak menyangka, film pertama Deadpool akan mendapat kesuksesan besar.

Film Deadpool & Wolverine telah tayang di bioskop Indonesia, pada 24 Juli 2024. Adapun soundtrack film ini diisi oleh grup K-Pop, Stray Kids. Pada 17 Juli 2024, Marvel Studios mengungkapkan daftar lagu untuk film Deadpool & Wolverine. Dalam pengumuman tersebut, terdapat lagu baru berjudul Slash yang dinyanyikan oleh Stray Kids. 

Dikutip dari SoompiStray Kids telah meluncurkan teaser pada 5 Juli 2024 di X. Hubungan antara Stray Kids dan Ryan Reynolds telah terjalin selama beberapa tahun, dimulai sejak penampilan Stray Kids yang terinspirasi oleh Deadpool di acara Kingdom: Legendary War pada 2021.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus