Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

Mengintip Perjalanan Song Hye Kyo ke Danau Como Italia

Song Hye Kyo mengunggah beberapa momen dari perjalanannya ke Italia di Instagram baru-baru ini.

19 September 2024 | 06.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Song Hye Kyo menunjukkan beberapa momen saat mengunjungi Danau Como, Italia, September 2024. Instagram.com/@kyo1122

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Song Hye Kyo mengunggah beberapa momen dari perjalanannya ke Italia di Instagram baru-baru ini. Di antaranya dia terlihat bersantai di sekitar Danau Como, salah satu destinasi terkenal dan favorit wisatawan yang mengunjungi Italia. Termasuk bersantap di salah satu restoran Grand Hotel Termezzo.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan Song Hye Kyo ke Italia, untuk menghadiri fashion show Fendi di Milan Fashion Week, pada Selasa 17 September 2024. Sebagai duta merek rumah mode mewah itu, dia tampil mengenakan koleksi terbaru Spring Summer 2025 Fendi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebelumnya, dia menikmati waktu santai di sekitar Danau Como. Tak banyak keterangan dalam unggahannya, hanya tagar #lakecome untuk menandai lokasi yang didatangi serta emoticon makanan dan minuman, termasuk pizza, kuliner khas Italia. 

Keindahan Danau Como 

Danau Como berjarak sekitar 50 kilometer timur laut dari Milan yang ramai. Terletak di antara Pegunungan Alpen, danau itu sering disebut sebagai "permata Italia" atau "danau surga". Pemandangan yang indah dan suasana yang tenang, membuat kawasan ini menjadi tempat peristirahatan populer bagi bangwasan sejak zaman Romawi, hingga selebriti masa kini. 

Song Hye Kyo saat berada di sekitar Grand Hotel Tremezzo, Danau Como, Italia, September 2024. Instagram.com/@kyo1122

Seperti dikutip dari laman Lake Como Travel, Danau Como merupakan danau Italia terbesar ketiga, setelah Danau Garda dan Danau Maggiore. Selain pemandangan yang menakjubkan, bentuk Y terbalik danau ini menjadi ciri khas tersendiri. Bentuk itu berasal dari mencairnya gletser yang dikombinasikan dengan aksi erosi sungai Adda. Sebab itu terbentuk dua cabang selatan yang berpuncak di kota Como dan Lecco, di tengahnya terdapat Bellagio yang terkenal.

Grand Hotel Tremezzo

Dalam unggahan Song Hye Kyo, dia nampak bersantap di salah satu dari lima restoran Grand Hotel Tremezzo bintang lima, yang terletak di tepi Danau Como. Hotel yang berdiri sejak tahun 1910 ini dikelola oleh keluarga. Berada di dekat pusat Tremezzo, hotel ini terkenal dengan arsitektur Art Nouveau, dan layanan kelas dunia.

Hotel ini hadir dengan pesona Grand Tour yang luar biasa. Terletak sedikit di belakang Danau Como, menghadap ke Bellagio, bangunan bergaya Liberty ini memiliki kolam renang terapung yang terletak di danau. Area di sekitar Tremezzo juga terkenal dengan berbagai restoran, kafe, dan toko.

VIETNAM EXPRESS | LAKE COMO TRAVEL |  CN TRAVELER

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus