Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hiburan

Musamus, Sarang Semut Akbar dari Taman Nasional Wasur Merauke

Musamus merupakan sarang semut berukuran besar yang hanya bisa ditemukan di ujung timur Indonesia, Merauke. Apa lagi keunikannya?

6 Juli 2022 | 10.35 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sudah bukan rahasia lagi, apabila Indonesia memiliki ragam kekayaan flora dan fauna dari ujung barat hingga ujung timur. Bahkan, setiap daerah di Indonesia sering kali memiliki keunikan tersendiri untuk dipamerkan ke mata dunia. Tidak terkecuali, daerah di Indonesia paling ujung timur, yaitu Kota Merauke.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di Kota Merauke, Anda bisa menemukan ragam fenomena alam, flora, dan fauna endemik yang sulit ditemukan di daerah lain. Ibaratnya, Merauke selalu menyimpan permata tersembunyi bagi setiap pengunjung yang siap untuk dibuat terpukau.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Destinasi wisata 1000 Musamus di Merauke, Papua. Foto: Hari Suroto

Sekitar 15 menit dari Kabupaten Merauke menggunakan perjalanan darat dengan roda empat, Anda dapat mengunjungi Taman Nasional Wasur. Di tempat ini, Anda akan melihat gundukan tanah yang menjulang tinggi.

Dikutip dari ditsmp.kemdikbud.go.id, gundukan tanah tersebut dinamakan dengan Musamus. Bagi masyarakat Merauke, Musamus merupakan sebutan untuk menamai sarang semut. 

Namun, bukan sarang semut biasa. Sebab, Musamus sering kali memiliki ukuran yang sangat kolosal. Rumah bagi makhluk yang berukuran kecil ini, justru memiliki tinggi hingga lima meter dan memiliki diameter sekitar dua meter. 

Secara fisik, musamus terlihat seperti gundukan tanah yang terbuat dari bahan dasar tanah, rumput kering, serta air liur tuan rumahnya. Tak jarang, beberapa orang menilainya serupa dengan stalagmit pada gua. Umumnya, tekstur permukaan Musamus adalah berlekuk-lekuk dan berwarna cokelat kemerahan, sesuai warna tanah di habitatnya berada.

Di dalam Musamus, biasanya terdapat lorong-lorong atau rongga-rongga kecil. Rongga tersebut digunakan oleh koloni semut sebagai tempat tinggal dan ventilasi guna menjaga suhu agar tetap stabil. 

Hal istimewa lain dari Musamus adalah tidak banyak daerah di dunia ini yang memiliki fenomena serupa.  Apabila mengutip dari indonesiakarya.com, gundukan tanah sebagai rumah semut ini juga ada di Australia. Namun, di Indonesia, gundukan ini hanya dapat ditemukan di Merauke. 

Jadi, kapan Anda akan berkunjung ke Merauke dan menyaksikan secara langsung sarang semut akbar ini?

ACHMAD HANIF IMADUDDIN 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus