Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Pulang Mudik Lebaran, Ini Destinasi Wisata Dekat Gerbang Tol Palembang dan Pekanbaru

Agar tak terlalu capai saat pulang mudik Lebaran bisa menepikan kendaraan untuk menikmati kuliner mengunjungi destinasi wisata

16 April 2024 | 17.01 WIB

Destinasi wisata budaya tempo dulu di Bukit Siguntang, Palembang. Di dalam Bukit Siguntang terdapat diantara nya makam Putri Rambut Selako. TEMPO/Parliza Hendrawan
material-symbols:fullscreenPerbesar
Destinasi wisata budaya tempo dulu di Bukit Siguntang, Palembang. Di dalam Bukit Siguntang terdapat diantara nya makam Putri Rambut Selako. TEMPO/Parliza Hendrawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Palembang - Pekan ini bagi sebagian pemudik kembali ke perantauan di kota-kota di Pulau Jawa, maupun sebaliknya dari Jawa kembali ke Sumatera. Agar tak terlalu capai, ada baiknya menepikan kendaraan untuk sekedar mengisi perut dengan kuliner yang ada di daerah yang dilalui. Bila punya waktu agak panjang, juga bisa mengunjungi destinasi wisata yang tak terlalu jauh dari jalan tol maupun jalan Negara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Untuk memenuhi kebutuhan itu, PT Hutama Karya selaku salah satu operator Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS sudah merangkum sejumlah tempat yang cocok untuk dikunjungi. Salah satu rekomendasinya Pempek Sentosa dan Wisata Bukit Sentosa di sekitar Gerbang Tol Palembang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Executive Vice President atau EVP, Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim mengatakan bahwa kuliner dan wisata setiap daerah di Pulau Sumatrea sangat beragam dan memiliki keunikan masing-masing yang wajib disinggahi. “Ini momen sekali dalam setahun untuk mencoba kenikmatan kuliner atau berkunjung ke wisata khas daerah yang dilintasi,” katanya, Selasa, 16 April 2024. 

Desitinasi wisata di Palembang

Berikut ini ada sejumlah destinasi wisata alam, budaya hingga kuliner yang bisa dikunjungi paska libur lebaran di Palembang:

1. Pempek Sentosa-Beringin

Pempek Sentosa lokasinya di Jl. Ahmad Yani No.14. Restoran ini menyajikan sembilan jenis pempek dan beragam hidangan Palembang lengkap. Harganya cukup ramah di kantong bekisar Rp 4.000, - hingga Rp 17.000, - per buah. 

Restoran ini jaraknya 10 menit dari Gerbang Tol atau GT Palembang, Tol Palembang – Indralaya. Pemudik di Indralaya yang ingin kulineran di Palembang, dapat mampir ke restoran ini dengan melintasi Tol Palembang - Indralaya seharga Rp 27.000. 

Agak masuk sedikit lagi ke dalam kota, maka dapat menikmati aneka hidangan Pempek dan bahan olahan ikan lainnya seperti celimpungan, pindang dan aneka jus di Pempek Beringin yang salah satunya berada di Jalan Radial. Di sini hidangan tadi disajikan fresh dan beku untuk dijadikan oleh-oleh. 

Selanjutnya Pindang Mbok Yah

2. Pindang Mbok Yah

Masih di Provinsi Sumatra Selatan, jika pemgguna jalan tol mencari tempat makan khas yang Instagramable, dapat mengunjungi Pindang Mbok Yah yang berlokasi di Jl. Sekanak No. 22 yang juga berjarak sekitar 10 menit dari GT Palembang. Selain Pindang Iwak Patin dan Pindang Tulang-nya yang menggugah selera, restoran ini juga memiliki konsep rumah makan terapung berupa perahu Kajang atau salah satu jenis perahu dengan atap seng diatasnya yang di cat warna warni sehingga menambah nilai estetika dari tempat makan ini.

3. Berwisata di Bukit Siguntang

Bukit Siguntang masuk dalam peta wisata PT Hutama Karya  yang wajib dikunjungi saat berada di Palembang. Jaraknya sekitar 15 menit dari gerbang tol Palembang. Untuk mencapai tempat makan dan wisata ini, keluar dari pelabuhan Bakauheni, Lampung maka Pemudik dapat melintasi jalan tol ke arah kota Bandar Lampung. Kemudian melanjutkan perjalanan melintasi Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS dari arah Lampung ke Palembang melalui Tol Bakauheni - Terbanggi Besar, Tol Terbanggi Besar - Kayu Agung, dan Tol Kayuagung - Kramasan dengan tarif sebesar Rp 410.000.

Selanjutnya destinasi wisata di Dumai

Destinasi wisata di Dumai, Pekanbaru

Bagi pemudik yang berada di Pekanbaru, dapat mengajak keluarga mengunjungi Kota Dumai melalui Tol Pekanbaru - Dumai. Di Dumai, pemudik dan keluarga dapat mencoba suasana makan di pinggir pantai sambil menikmati makanan laut di Resto Kampung Nelayan yang terletak di Jl. Soekarno – Hatta, sekitar 40 menit dari GT Dumai dengan merogoh kocek saldo Kartu UE untuk tarif tol sebesar Rp 171.500. 

Setelah itu pengguna jalan tol juga bisa mengunjungi wisata alam Pantai Teluk Makmur atau Hutan Mangrove Dumai. Sedangkan untuk arah sebaliknya, bagi pengguna jalan tol dari arah Dumai ke Pekanbaru dapat  merasakan sensasi berlibur bak keliling Asia. Hanya berjarak sekitar 5 menit dari ada Asia Heritage, tepatnya di Jl. Yos Sudarso No.12. Llau menyantap masakan khas melayu di Pondok Gurih Alas Daun atau RM. Patin Yunus. 

Dengan rekomendasi dan kemudahan akses perjalanan melalui JTTS tersebut, Adjib Al Hakim menambahkan pengguna jalan tol tidak perlu khawatir. Pelayanan yang ada di jalan tol lebih terjamin dan aman dengan personil siaga 24 jam serta fasilitas yang lengkap yang menyediakan rest area, SPBU hingga SPKLU untuk mobil listrik di beberapa ruas tol. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus