Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Sakit Kanker Usus, Henky Solaiman Enggan Operasi dan Kemoterapi

Henky Solaiman optimistis bisa sembuh dari penyakitnya ini, meski tanpa operasi dan kemoterapi.

23 Januari 2020 | 11.47 WIB

Henky Solaiman. tabloidbintang.com
Perbesar
Henky Solaiman. tabloidbintang.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO, Jakarta - Aktor senior Henky Solaiman tengah menderita penyakit yang cukup serius yakni kanker usus. Meskipun demikian dirinya tetap optimistis bisa sembuh dari penyakitnya ini, tanpa operasi dan kemoterapi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Henky menganggap penyakit yang ia derita saat ini sama saja dengan penyakit ringan seperti pilek. “Kalau orang dengar kata kanker memang seram, tapi sama aaja kayak pilek, yang beda cuma perawatannya. Lama dan memakan waktu,” ujarnya, seperti dilansir dari tayangan youtube Cumicumi pada hari Selasa, 21 Januari 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam proses perawatannya, aktor pemeran Wa Sain dalam sinetron Dunia Terbalik ini menolak operasi dan kemo. Alasannya, ia tak mau bergantung pada alat-alat medis. “Saya menolak untuk operasi, gak mau kemo. Ada terapi magnet yang saya pakai,” katanya.

Henky yakin caranya itu efektif berdasarkan pengalamannya. Henky mengaku pernah sukses memulihkan kesehatannya saat mengalami sakit berat hingga berat badannya turun drastis. 

Karena penyakitnya itu perlu mendapat perawatan yang akan memakan waktu cukup lama, pria 78 tahun ini memutuskan untuk berpamitan dan berhenti mengikuti syuting Dunia Terbalik.Mieke Amalia dan Henky Solaiman. (Instagram - @mieke_amalia)

Dari keputusannya tersebut ia mendapat kejutan perpisahan dari rekan-rekan dalam sinetron yang ia bintangi. Mereka berkumpul sekaligus memberikan dukungan untuk Henky.

Selain itu, teman mainnya dalam sinetron, Mieke Amalia, mengucapkan salam perpisahan yang diunggah di akun instagram pribadinya. Mengunggah foto dirinya bersama Henky, Mieke Amalia menuliskan kata-kata perpisahan sekaligus dukungan untuk Henky.

This isn’t goodbye. I’ll see you around Om. Kapan-kapan tengokin kita Di beskem dengan cemilan-cemilan yang biasa om bawa yaa. Sehat-sehat om. Semangat terus. Seneng bisa kerja bareng sama om, banyak cerita banyak bercanda, banyak ketawa-ketawa. Love pejuang cinta ciraos om Henky. May God Bless You always,” tulisnya dengan emoji bergambar hati.

M RYAN H

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus