Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Berbagai negara sudah melonggarkan aturan lockdown selama wabah corona. Berbagai layanan publik kembali dibuka dan masyarakat dapat beraktivitas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus corona.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Sebuah restoran di Amsterdam, Belanda, yang akan kembali beroperasi menerapkan cara unik agar setiap pengunjung tetap menjaga jarak satu sama lain atau physical distancing. Restoran Eten di Mediamatic Biotoop, Amsterdam, membuat instalasi ruang kaca sebagai pembatas jarak antara pengunjung dan pegawai restoran.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pengunjung Restoran Eten yang bersantap akan duduk di dalam ruang kaca. Ruang kaca itu bernama Serres Séparées, yang dalam bahasa Prancis berarti rumah kaca terpisah. Gagasan membuat ruang kaca itu muncul karena pengelola restoran tak ingin kehilangan pelanggan sekaligus harus memastikan keamanannya.
Restoran ETEN, yang merupakan bagian dari pusat seni Mediamatic, menciptakan konsep bilik kaca untuk mencegah penyebaran virus corona di Belanda.[REUTERS]
Di dalam ruang kaca itu terdapat satu meja yang dapat diisi dua orang saling berhadapan. Saat ini, ruangan kaca tersebut masih dalam tahap pengujian agar sesuai fungsi. Meski begitu, pihak restoran sudah membuka pemesanan makan di dalam bilik kaca mulai 21 Mei sampai 27 Juni 2020. Dan seperti bisa diperkirakan, semua ruangan itu sudah dipesan bahkan sampai akhir Juni 2020.
Ruang kaca physical distancing itu berdiri di luar bangunan restoran. Dari sana, pengunjung dapat menikmati pemandangan di tepi sungai. Bayangkan romantisnya suasana di sana saat makan malam. Tambah romantis dengan diterangi lampu dan suara riak air sungai.
Seluruh restoran di Belanda belum menerima pelanggan untuk makan di tempat. Mereka hanya menerima pesanan lewat online atau pesan untuk dibawa pulang alias drive thru. "Kami belajar untuk tetap memberikan pelayanan yang bersih dengan cara elegan karena kebersihan dan kenyamanan pelanggan adalah yang utama," kata Direktur Mediamatic Biotoop, Willem Velthoven.
FOX NEWS | GLOBAL NEWS