Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Travelling ke Phuket, Pilih Wisata Kuliner atau Wisata Alam?

TripAdvisor menempatkan Bali pada peringkat pertama sebagai destinasi wisata terbaik di Asia, dan Phuket di posisi setelahnya.

28 Maret 2019 | 09.03 WIB

Sejumlah turis melakukan snorkling di dekat pulau Maiton, Phuket, Thailand, 18 Maret 2016. Dengan pantai disertai pohon kelapa, budaya Buddha dan kehidupan malam, Thailand menjadi salah satu pilihan pariwisata dalam beberapa dekade. REUTERS/Athit Perawongmetha
Perbesar
Sejumlah turis melakukan snorkling di dekat pulau Maiton, Phuket, Thailand, 18 Maret 2016. Dengan pantai disertai pohon kelapa, budaya Buddha dan kehidupan malam, Thailand menjadi salah satu pilihan pariwisata dalam beberapa dekade. REUTERS/Athit Perawongmetha

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Phuket, sebuah pulau di Thailand sedang ramai diperbincangkan karena peringkatnya berada di bawah Bali. Situs perjalanan TripAdvisor merilis Traveleres Choice Awards 2019, salah satu kategorinya 25 Destinasi Terbaik Asia. Peringkat ini berdasarkan ulasan dari para pelancong pengguna TripAdvisor.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TripAdvisor menempatkan Bali di peringkat pertama dan Phuket di posisi setelahnya. Phuket memiliki potensi wisata alam karena memiliki sekitar 30 pantai. Beberapa pantai yang populer di sana antara lain Pantai Patong, Pantai Kata, Pantai Karon, dan Pantai Kamala.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bila ingin menikmati suasana yang lain, wisatawan bisa singgah ke Kepulauan Phi Phi dan Pulau Similan untuk menikmati keindahan bawah laut. Pelancong yang belum bisa menyelam tak perlu khawatir. Di Phuket banyak penawaran latihan menyelam dan langsung praktik.

Tak cuma wisata alam, Phuket juga menawarkan beragam kuliner. Ada roti ala Thailand yang dicelupkan dalam kari untuk sarapan, mèe pad hokkien atau tumis mie hokkien dalam kaldu, dan mèe gaang pôo, yakni mi dengan kari kepiting. Hidangan tadi merupakan akulturasi budaya Melayu dan Cina.

PHUKET | LONELY PLANET

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus