Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hukum

Kebakaran di Muara Baru, Kapal Riset Baruna Jaya I Nyaris Hangus

Kebakaran yang melalap lebih dari 30 kapal di Dermaga Muara Baru hampir menghanguskan Kapal Baruna Jaya I milik BPPT.

25 Februari 2019 | 07.07 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kebakaran yang melalap lebih dari 30 kapal di Dermaga Muara Baru hampir menghanguskan Kapal Baruna Jaya I milik BPPT. 

Baca: Kebakaran Kapal di Muara Baru Sulit Diatasi, Ini Sebabnya

Kepala BPPT Hammam Riza mengatakan kebakaran pada Sabtu malam itu terjadi di belakang Kapal Baruna Jaya. "Kapal Baruna Jaya I iya semalam tadi hampir terbakar. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," ujar Hammam melalui siaran pers, Ahad, 24 Februari 2019. 
 
Menurut dia, kebakaran yang hampir merambat ke kapal Baruna Jaya I ini menyadarkan pentingnya pelabuhan khusus untuk kapal riset.
 
"Kita harus revitalisasi pelabuhan khusus untuk kapal riset survei kelautan sebagai aset Sumberdaya IPTEK untuk menghasilkan layanan teknologi yg terbaik dan standar internasional," papar dia.
 
Kapal penelitian Baruna Jaya ini, ujarnya, merupakan aset penting milik pemerintah Indonesia. "Kami akan lakukan yang terbaik. Agar Baruna Jaya dapat menjadi World Class Marine Survey Technology," ucapnya. 
 
Jumlah kapal yang menjadi korban kebakaran di Muara Baru, Jakarta Utara, diperkirakan mencapai lebih dari 30 unit. Sebelumnya diperkirakan jumlahnya hanya 18 unit.

"Sedang di-crosscheck lagi untuk memastikannya, tapi kisarannya memang antara 22 sampai 30," ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta Subejo, Ahad, 24 Februari 2019.

Dinas Pemadam belum memiliki data pasti jumlah kapal yang terbakar karena masih menunggu keterangan dari Syahbandar Pelabuhan Muara Baru. 

Baca: Kebakaran Kapal di Muara Baru, Api Tiba-tiba Berkobar Lagi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kebakaran kapal di Muara Baru terjadi pada Sabtu hingga Ahad pagi. Api menghanguskan puluhan kapal yang tengah berlabuh di dermaga. Api yang berkobar sejak Sabtu sekitar pukul 15.00 baru bisa dipadamkan Ahad pukul 05.30. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus