Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

BNI Wonderful Movie Day 2024 Menjadi Upaya BNI Lebih Dekat dengan Loyal Merchant

Agenda tahunan BNI ini merupakan apresiasi atas peningkatan transaksi dari seluruh merchant yang telah loyal bekerja sama dengan BNI.

29 November 2024 | 17.06 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

INFO BISNIS - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BN)I terus berupaya lebih dekat dan menjadi pilihan utama mitra merchant setia dalam bertransaksi. Bersama Jaringan Prima, BNI menggelar acara BNI Wonderful Movie Day 2024 pada Selasa, 26 November 2024, di XXI Senayan City, Jakarta, sebagai bentuk apresiasi terhadap merchant setia BNI.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Acara BNI Wonderful Movie Day 2024 dihadiri oleh Direktur Digital and Integrated Transaction Banking, Hussein Paolo Kartadjoemena, dan SEVP Retail Digital Solution Rian Eriana Kaslan. Lebih dari 630 peserta menghadiri acara tersebut, mulai dari kasir hingga direksi, yang berasal dari berbagai sektor usaha, seperti groceries, F&B, rumah sakit, hotel, klinik kecantikan, dan industri ritel lainnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Agenda tahunan BNI ini merupakan apresiasi atas peningkatan transaksi dari seluruh merchant yang telah loyal bekerja sama dengan BNI. Melalui acara ini, manajemen BNI memiliki kesempatan untuk bertemu langsung dengan jajaran manajemen dan perwakilan merchant.

Direktur Digital and Integrated Transaction Banking, Hussein Paolo Kartadjoemena mengatakan, "Terselenggaranya acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara BNI dan merchant, serta mendorong para merchant untuk menjadikan BNI sebagai pilihan utama dalam bertransaksi.”

Sebagai salah satu lembaga keuangan terkemuka di Indonesia, BNI berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada mitra dan nasabah. Pencapaian ini tidak dapat diraih tanpa kerja sama dari para merchant yang menjadikan BNI sebagai mitra dalam layanan transaksi digital. Hingga Oktober 2024, BNI mencatatkan pertumbuhan nominal transaksi merchant sebesar 27 persen, serta pertumbuhan nominal transaksi QRIS yang sangat signifikan, yaitu 208 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Momentum ini juga digunakan oleh BNI untuk mendorong adopsi pembayaran digital berbasis QRIS di berbagai sektor usaha. Pada 5 Juli 2024, BNI meluncurkan Wondr by BNI, sebuah inovasi yang memberikan kemudahan dalam transaksi QRIS yang lebih praktis dan simpel, serta didukung dengan berbagai promo menarik di berbagai merchant BNI.

BNI terus berinovasi dengan berbagai solusi, antara lain EDC Android, akseptasi principal baru American Express dan UnionPay, kemudahan transaksi dengan ECR BNI, Same Day Settlement QRIS BNI 3 kali sehari, BNI Merchant App, serta transaksi contactless untuk seluruh principal kartu.

Sejalan dengan langkah Bank Indonesia dalam mempercepat transformasi digital di sektor pembayaran, BNI dalam waktu dekat akan meluncurkan QRIS Tap, sebuah inovasi yang akan memudahkan pelaku usaha dan konsumen dalam bertransaksi digital secara lebih praktis dan aman.

Manajemen BNI berharap, acara ini dapat menjadi kesempatan untuk mempererat hubungan dengan merchant BNI yang selama ini telah setia menjadikan BNI sebagai sarana pembayaran. "Dengan meningkatnya kolaborasi serta engagement yang lebih erat antara BNI dan merchant, diharapkan akan tercipta kemitraan yang solid, memberikan manfaat bersama, dan mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan antara BNI dan para mitra bisnis," kata Paolo. (*)

Nugroho Adhi

Nugroho Adhi

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus