Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky telah tiba di Jepang pada Sabtu, 20 Mei 2023 untuk menghadiri KTT G7. Pertemuan ini akan memberinya kesempatan langka untuk menggalang dukungan dari negara-negara demokrasi kaya dunia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Zelensky akan mengadakan pertemuan bilateral dengan para pemimpin G7. Ia juga dijadwalkan akan mengadakan pertemuan signifikan dengan para pemimpin India dan Brasil, dua negara yang merupakan sekutu Rusia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam pengumumannya, Kementerian Luar Negeri Jepang menyatakan Zelensky akan bertemu dengan Perdana Menteri Fumio Kishida. Zelensky juga akan bergabung dalam pertemuan tentang perdamaian dan keamanan dengan para pemimpin G7 dan perwakilan negara lainnya selama KTT di Hiroshima.
Pemimpin Ukraina itu tiba di Hiroshima pada Sabtu setelah menyelesaikan kunjungan mendadak ke KTT Liga Arab di Arab Saudi. Dalam pertemuan dengan negara-negara Arab itu, Zelensky meminta para pemimpin Timur Tengah untuk membantu melindungi Ukraina, termasuk komunitas Muslim di sana.
Awal minggu ini, Zelensky melakukan kunjungan ke Italia, Vatikan, Jerman, Prancis, dan Inggris. Para para pemimpin politik di negara-negara itu berjanji untuk membantu mengisi kembali pasokan rudal, tank, dan drone Ukraina yang menipis.
Kishida, tuan rumah G7, sejauh ini telah mengambil sikap kuat melawan perang Rusia Ukraina di antara para pemimpin Asia. Jepang telah menjatuhkan sanksi terhadap ratusan entitas Rusia dan menjanjikan bantuan miliaran dolar ke Ukraina.
Kishida sedang menerapkan pembangunan militer terbesar Jepang sejak Perang Dunia II dan telah berulang kali mengaitkan nasib buruk Ukraina dengan Taiwan. Pada Maret, Kishida mengunjungi Ukraina. Saat itu Zelensky menggambarkan Kishida sebagai "pembela kuat tatanan internasional" dan "teman lama Ukraina".
Nick Bisley, seorang profesor hubungan internasional di Universitas La Trobe di Melbourne, mengatakan bahwa kehadiran Zelensky dalam KTT G7 akan menjadi dorongan besar agar negara-negara kaya itu membantu memobilisasi tiket persatuan di Rusia.
REUTERS | AL JAZEERA
Pilihan Editor: Terowongan Rahasia Presiden Putin dan Istana Mewahnya Bocor ke Publik