Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Fakta Baru dari Pengadilan Siti Aisyah Soal Kim Jong Nam

Pengadilan terdakwa Siti Aisyah mengungkap temuan baru tentang pejabat Kedutaan Korea Utara bertemu 4 tersangka setelah Kim Jong Nam tewas.

7 November 2017 | 15.33 WIB

Kim Jong-nam menemui petugas untuk melaporkan penyerangan dan meminta pemeriksaan di Bandara Internasional KLIA, Kuala Lumpur, Malaysia, 13 Februari 2017. Penyergapan itu hanya terjadi kurang dari 3 detik. Youtube.com
Perbesar
Kim Jong-nam menemui petugas untuk melaporkan penyerangan dan meminta pemeriksaan di Bandara Internasional KLIA, Kuala Lumpur, Malaysia, 13 Februari 2017. Penyergapan itu hanya terjadi kurang dari 3 detik. Youtube.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Fakta baru terungkap dalam lanjutan sidang pembunuhan Kim Jong Nam, saudara tiri pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un dengan terdakwa Siti Aisyah asal Indonesia dan Doan Thi Huong warga Vietnam. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pada persidangan yang berlangsung hari Senin, 6 November 2017 di Pengadilan Kuala Lumpur diungkapkan tentang pejabat Kedutaan Korea Utara dan seorang manajer Air Koryo, maskapai penerbangan negara tersebut, bertemu dengan 4 tersangka warga negara Korea Utara sesaat setelah pembunuhan Kim Jong Nam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hal itu terungkap melalui rekaman CCTV yang diambil dari Bandara Internasional Kuala Lumpur 2 atau KLIA 2, tempat kejadian pembunuhan Jong Nam yang tewas diracun dengan zat kimia berbahaya dan terlarang digunakan, VX. 

Pengacara kedua terdakwa mengatakan, Siti Aisyah dan Doan Thi Huong ditipu sehingga mengira mereka memainkan lelucon untuk sebuah acara reality show televisi.

Keempat tersangka, yang tertangkap di kamera bandara berbicara dengan 2 wanita itu sebelum menyerang Kim Jong Nam, diidentifikasi sebagai orang Korea Utara untuk pertama kalinya pada hari Senin, satu bulan sejak persidangan dimulai.

Baca: Pengacara Siti Aisyah Minta Bantuan Pakar Asing Selidiki Racun VX  

"Tiga dari mereka terlihat bertemu dengan pejabat kedutaan Korea Utara dan pejabat Air Koryo, keduanya tidak dikenal, di terminal bandara utama dalam waktu satu jam setelah serangan tersebut," kata penyidik polisi Wan Azirul Nizam Che Wan Aziz di pengadilan.

Rekaman yang diputar di ruang sidang menunjukkan petugas Air Koryo membantu ketiga tersangka di sebuah konter check-in bandara. Dia kemudian terlihat mengatur tiket penerbangan untuk tersangka keempat juga.

Wan Azirul mengidentifikasi keempatnya sebagai warga Korea Utara bernama  Song Hig Song, Ri Ji Hyon, Ri Jae Nam dan O Jong Gil,. Nama keempatnya merupakan hasil  temuan intelijen oleh cabang khusus polisi Malaysia.

Wan Azirul mengatakan bahwa dia telah menyelidiki dan menerima pernyataan dari kedutaan dan pejabat Air Koryo.

Baca: Belum Peroleh Otopsi Kim Jong-nam, Pengacara Siti Aisyah Frustasi

"Mereka menjelaskan bahwa alasan mereka ada untuk membantu setiap orang atau warga Korea Utara yang naik pesawat meninggalkan negara tersebut," katanya kepada pengadilan, seperti yang dilansir NDTV pada 7 November 2017.

Korea Utara membantah keras tuduhan oleh pejabat Korea Selatan dan Amerika Serikat bahwa rezim Kim Jong Un berada di balik pembunuhan tersebut.

Kim Jong Nam yang tinggal di pengasingan di Macau, telah mengkritik pemerintahan dinasti keluarganya di Korea Utara dan Kim Jong Un telah mengeluarkan perintah untuk eksekusi atasnya.

Pembunuhan Km Jong Nam  telah merenggangkan hubungan erat antara Malaysia dan Korea Utara.

Malaysia terpaksa mengembalikan jasad Kim Jong-nam dan mengizinkan kembalinya 3 orang Korea Utara yang akan diinterogasi dengan imbalan pembebasan 9 warga Malaysia yang terjebak di Pyongyang.

Wan Azirul mengatakan bahwa intelijen polisi juga memberikan informasi tentang tersangka kelima yang diidentifikasi sebagai Ri Ji U, yang juga diduga memiliki nama asli James, berdasarkan gambar dan foto yang diambil dari telepon Siti Aisyah.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus