Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Jutaan umat muslim di seluruh dunia merayakan hari raya Idul Adha hari ini, Selasa 21 Agustus 2018, termasuk para jemaah haji di Arab Saudi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Sementara itu, sejumlah negara yang merayakan Idul Adha pada Rabu, 22 Agustus2018, berada di belahan Asia Selatan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Seorang pria memasukkan kambing ke bajai setelah membelinya di pasar ternak di Mogadishu, Somalia, Senin, 20 Agustus 2018. Warga muslim dunia akan menyembelih hewan ternak, seperti sapi, kambing, domba, unta, dan kerbau untuk dikurbankan pada perayaan Idul Adha. REUTERS
Idul Adha atau Idul Kurban adalah sebuah peristiwa untuk mengingatkan umat muslim mengenai pengorbanan Nabi Ibrahim yang mendapatkan perintah Allah menyembelih putranya, Ismail.
"Umat muslim percaya bahwa penyembelihan Ismail oleh bapaknya, Nabi Ibrahim, atas perintah Allah sekaligus untuk menguji ketakwaan," tulis Al Jazeera.
Perayaan Idul Adha ditandai dengan penyembelihan hewan kurban biasanya kambing, domba, biri-biri, sapi atau unta. Selanjutnya daging hewan kurban itu dibagikan kepada tetangga, anggota keluarga dan fakir miskin. Al Jazeera melaporkan, sekitar dua juta yang sedang menunaikan ibadah haji melempar jumrah hari ini.