Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Internasional

Melania Trump dan Peng Liyuan Banyak Kesamaan, seperti Apa?

Melania Trump dan Peng Liyuan pernah berkarir sebagai model dan penyanyi.

9 November 2017 | 11.24 WIB

Presiden AS Donald Trump dan istrinya  Melania mengunjungi Forbidden City didampingi Presiden Cina, Xi Jinping serta istrinya Peng Liyuan di Beijing, Cina, 8 November, 2017. REUTERS/Jonathan Ernst
Perbesar
Presiden AS Donald Trump dan istrinya Melania mengunjungi Forbidden City didampingi Presiden Cina, Xi Jinping serta istrinya Peng Liyuan di Beijing, Cina, 8 November, 2017. REUTERS/Jonathan Ernst

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Beijing -- Melania Trump dan Peng Liyuan menarik perhatian media massa internasional di tengah pertemuan kenegaraan suami mereka, Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, dan Presiden Cina, Xi Jinping di Beijing Cina sejak kemarin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kedua istri pemimpin dunia ini memiliki sejumlah kesamaan," begitu dilansir CNN, Kamis, 9 Nopember 2017. Pertemuan kedua Presiden ini akan berlangsung hingga besok, Jumat, 10 Nopember 2017.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

 

 

Baik Melania dan Peng memiliki karir yang relatif sukses sebelum menikah dengan suami masing-masing. Melania merupakan seorang model sedangkan Peng adalah penyanyi lagu daerah, yang kerap tampil di acara televisi di Cina.

 

Baca: Melania Trump Dikawal Polwan Khusus Selama di Jepang

 

Menurut CNN, Peng lebih dikenal publik dibandingkan Xi sebelum suaminya itu mulai naik ke jajaran puncak kekuasaan pada pertengahan 2000.
"Keduanya juga bukan istri pertama," tulis CNN. Melania merupakan istri ketiga Trump dan Peng merupakan istri kedua Xi. Kedua istri ini juga dikenal cenderung melindungi anak-anak mereka dari sorotan pemberitaan media massa.

Sebagai pendamping suami mereka, baik Peng dan Melania memiliki kesibukan formal. Peng aktif mempromosikan budaya Cina dan tradisinya. Dia juga menjadi goodwill ambassador untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa pada isu HIV/AIDS. Sedangkan Melania fokus pada isu anak dan kesehatannya. Dia juga aktif mengangkat isu mencegah bullying di sekolah.

 

Presiden Donald Trump, bersama dengan Presiden Cina, Xi Jinping saat kunjungannya ke Cina. scmp.com


Untuk urusan pakaian, Melania dan Peng dikenal kerap tampil secara modis. Peng mencoba menonjolkan berbagai desain pakaian dengan motif tradisional buatan desainer lokal. Sementara Melania dikenal dengan gaya high fashion kelas atas dari AS dan Eropa.


Kedua istri juga dikenal tidak mencampuri urusan politik suaminya. Menurut aturan tak tertulis Partai Komunis Cina, istri tidak boleh mencampuri urusan politik. Ini bercermin dari peristiwa di masa lalu saat istri Mao Zedong mencoba mengambil alih kekuasaan pada saat Revolusi Budaya pada 1970.

Peng merupakan anggota partai dan sempat bertugas sebagai petugas sipil di militer Cina. Dia pernah tampil bernyanyi di hadapan tentara yang melibas gerakan pro demokrasi di lapangan Tiananmen.

Foto ini muncul pada saat Xi diangkat sebagai pemimpin top Cina dan menimbulkan kehebohan tersendiri. Sedangkan beberapa foto Melania Trump saat menjadi model sempat muncul kembali dan menjadi viral saat proses proses pemilihan Presiden AS kemarin.

CNN

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus