Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lingkungan

Banjir Rendam 59 RT di Jakarta, Tinggi Air di Kelurahan Gedong Tembus 3,5 Meter

Banjir Jakarta hari ini dipicu curah hujan tinggi serta luapan Kali Pesanggrahan, Kali Krukut, dan Kali Ciliwung. Ada juga air kiriman dari Bogor.

4 Maret 2025 | 10.33 WIB

Pihak kepolisian mengevakuasi warga terdampak banjir di Jalan Kebon Pala II, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, 4 Maret 2025. Antara/Siti Nurhaliza
Perbesar
Pihak kepolisian mengevakuasi warga terdampak banjir di Jalan Kebon Pala II, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, 4 Maret 2025. Antara/Siti Nurhaliza

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta mencatat 59 RT terendam banjir setelah diguyur hujan berdurasi panjang pada Selasa dinihari, 4 Maret 2025. Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD Jakarta Mohamad Yohan menyebut kawasan RT terdampak banjir tersebar di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur. Bahala ini dipicu oleh air hujan kiriman dari Bogor, Jawa Barat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Penyebabnya curah hujan tinggi serta luapan Kali Pesanggrahan, Kali Krukut, dan Kali Ciliwung,” katanya dalam keterangan tertulis pada Selasa, 4 Maret 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Menurut Yohan, 10 RT yang terdampak berlokasi di Jakarta Barat. Sebanyak empat RT di Kelurahan Rawa Buaya terendam air setinggi rata-rata 30 sentimeter (Cm). Empat RT lain di Kelurahan Kedoya Selatan dilahap banjir setinggi 70-90 Cm. Ketinggian airnya mirip dengan kondisi di 2 RT dari Kelurahan Kembangan Selatan.

Sebanyak 32 RT di Jakarta Selatan terdampak banjir. Ketinggian air di 2 RT dari Kelurahan Srengseng Sawah mencapai 40 Cm. Adapun genangan air di 5 RT dari Kelurahan Pondok Pinang menembus 1 meter, sedangkan di Kelurahan Pengadegan sekitar 80 Cm.

Banjir yang menyebar ke tujuh RT di Kelurahan Rawajati mencapai ketinggian 1,5 sampai 3 meter. Merujuk catatan BPBD, banjir di 3 RT Kelurahan Cilandak Timur dan 6 RT dari Pejaten Timur bisa mencapai ketinggian maksimal 1,2 meter. Ada juga genangan setinggi 2 meter di 6 RT dari Kelurahan Bintaro 2 meter, lalu setinggi 60 Cm hingga 1 meter di 2 RT dari Kelurahan Kebon Baru.

Tim BNPB mencatat 17 RT tutur menerima limpasan air Kali Ciliwung. Ketinggian air di tiga RT dari Kelurahan Bidara Cina berkisar 60 Cm hingga 1 meter, sama halnya dengan kondisi di empat RT dari Kelurahan Kampung Melayu. Banjir setinggi sekitar 80 Cm hingga 1 meter melebar juga ke lima RT dari Kelurahan Cawang.

“Ketinggian air di tiga RT dari Kelurahan Gedong mencapai 1,5 sampai 3,5 meter,” tutur Yohan.

Selain pemukiman, banjir juga merendam empat ruas jalan. Banjir setinggi 50 Cm merendam Jalan Basoka Raya, Jalan Strategi Raya. Lalu ada juga genangan setinggi 20 Cm di Jalan Puri Kembangan. Sedangkan yang setingg 1 meter merendam Jalan Puri Mutiara. Sejauh ini, BPBD Jakarta mencatat adanya 1.251 warga terdampak banjur yang sudah mengungsi,

 

M. Faiz Zaki

M. Faiz Zaki

Menjadi wartawan di Tempo sejak 2022. Lulus dari Program Studi Antropologi Universitas Airlangga Surabaya. Biasa meliput isu hukum dan kriminal.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus