Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Agar Atlet di Indonesia Masters 2023 Tak Keracunan Makanan, Ini Langkah PBSI

Sekjen PBSI Mohammad Fadil Imran membuat kebijakan soal makanan bagi atlet bulu tangkis yang berlaga di Indonesia Masters 2023.

24 Januari 2023 | 08.48 WIB

Suasana penonton saat menyaksikan laga final Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Ahad, 12 Juni 2022. TEMPO/Muhammad Hidayat
Perbesar
Suasana penonton saat menyaksikan laga final Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Ahad, 12 Juni 2022. TEMPO/Muhammad Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sekertaris Jenderal PBSI Mohammad Fadil Imran membuat kebijakan soal makanan bagi atlet bulu tangkis yang berlaga di Indonesia Masters 2023. Menurut dia, kebijakan ini dilakukan agar para atlet peserta tidak keracunan makanan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Fadil mengatakan pihaknya telah mempersiapkan pengawas makanan untuk mengantisipasi masalah keracunan makanan terulang kembali. Tidak hanya itu saja, ia juga sudah meminta atlet untuk mengkonsumsi makanan yang disediakan oleh hotel tempat mereka menginap. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Ini memang sangat rentan karena tradisi makan pebulu tangkis beda-beda caranya. Kami perketat penjagaan, supaya atlet-atlet ini yang mereka dari luar, makan yang disajikan dari hotel," kata Fadil saat konferensi pers di Jakarta pada Senin, 24 Januari 2023. 

Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya tersebut juga menambahkan, "Tadi pagi saya sudah rapat terkait evaluasi kejadian tahun lalu, di mana atlet Malaysia yang mengatakan dia keracunan makanan. Pihak hotel sudah kami buat lebih ketat. Saya juga minta bantuan dari Polda Metro Jaya untuk food security."

Tidak hanya itu saja, Fadil juga berpesan kepada para atlet dari luar negeri untuk tidak sembarangan makan, apalagi memesan makanan dari luar hotel secara serampangan.  "Mudah-mudahan kalau atlet displin tidak keluar. Jangan memesan makanan melalui aplikasi online. Sebab bisa berbahaya," kata dia. 

Pada gelaran Indonesia Masters 2022 lalu, sejumlah atlet dari luar negeri sempat keracunan makanan. Insiden tersebut membuat sejumlah atlet absen. Terbaru, pada India Open 2023 beberapa atlet dari China mengalami diare yang diduga karena keracunan makanan menjelang partai final.

Turnamen Indonesia Masters 2023 akan berlangsung pada 24-29 Januari di Istora Senayan, Jakarta. Turnamen BWF World Tour Super 500 ini memperebutkan total hadiah sebesar US$ 420 ribu atau setara Rp 6,3 miliar.

Target PBSI di Indonesia Masters 2023

Soal target, Fadil berharap atlet Indonesia bisa memberikan kemampuan terbaik di turnamen ini. Di Indonesia Masters 2022 lalu, tuan rumah berhasil meraih satu gelar di ganda putra, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto (Fajar / Rian).

"Harapan kami tentunya tetap di nomor ganda putra, kami kami memiliki pasangan yang cukup kompleks dari berbagai macam kombinasi. Di samping target juara, tentunya kami ingin target poin agar ranking mereka di BWF ada perbaikan," kata Fadil. Baca target PBSI di Indonesia Masters selengkapnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus