Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Ini Kesempatan Rio Berada di Level Tertinggi

14 Maret 2016 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat nasib pembalap Indonesia, Rio Haryanto, di Formula 1 masih menjadi spekulasi, Direktur Pelaksana Manor Racing Abdulla Boulsien datang ke Indonesia, 11 Februari lalu. Dia bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi dan Pertamina—perusahaan milik negara yang mensponsori Rio. Seusai pertemuan itu, Boulsien tak memberikan pernyataan sedikit pun.

Kini, setelah spekulasi berakhir dan Rio sudah duduk di kursi Manor, Abdulla Boulsien bersedia memberikan keterangan kepada Gadi Makitan dari Tempo melalui surat elektronik. Dia menjawab beberapa pertanyaan tentang perekrutan Rio dan langkah-langkah Manor, yang kini diisi dua pembalap muda: Rio dan Pascal Wehrlein.

* * * *

Seberapa penting perekrutan Rio sebagai pembalap Asia bagi Manor?

Itu adalah hal yang penting dan membuat tim ini, Rio, dan Indonesia bersemangat. Rio adalah pembalap yang bagus dan Manor memberikan kesempatan kepada bakat muda untuk berkembang di olahraga otomotif dengan level tertinggi. Ini juga signifikan bagi kami karena Indonesia adalah pasar yang penting bagi olahraga otomotif dan potensi pertumbuhannya cukup besar.

Bisa Anda ceritakan soal kunjungan ke Jakarta pada Februari lalu?

Saya datang untuk menemui beberapa menteri. Dengan mereka, saya berdiskusi secara produktif tentang kerja sama kami. Rekan-rekan senegara Anda adalah tuan rumah yang luar biasa. Saya diterima dengan hangat. Saya sebelumnya tidak menyadari betapa populernya Rio.

Bagaimana Anda melihat potensi pasar dan sponsor Asia Tenggara setelah Rio direkrut Manor?

Kami belum melihatnya, tapi tanda-tandanya positif. Yang pasti, Rio adalah olahragawan yang sangat dicintai di negaranya, tapi kami harus memberinya ruang untuk melakukan apa yang paling bagus untuk dia: balapan.

Apa yang Manor lihat dari seorang Rio sehingga Anda menawarinya kontrak?

Kemampuan, pengalaman, dan dukungan kuat dari pemerintah Indonesia.

Anda merekrut orang-orang kawakan untuk membantu Manor dan mendapat bantuan teknis dari Mercedes. Dengan dua pembalap muda, bagaimana kemungkinan Manor naik ke papan tengah musim ini?

Kita lihat nanti. Kami bersemangat menyambut bulan-bulan di depan, tapi masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan. Kami adalah tim kecil dan kami harus bekerja lebih keras daripada tim-tim yang lebih besar, tapi kami ambisius dan berfokus.

Seberapa besar perbedaan atmosfer di tim dibandingkan dengan tahun lalu?

Sangat berbeda. Tahun 2015 adalah tahun konsolidasi dan masa kami meletakkan dasar-dasar tim untuk jangka panjang. Kami tahu, sebelum musim dimulai, kami bakal menyelesaikan sebagian balapan. Jadi, untuk arti tertentu, itu semua telah direncanakan. Kami membawa beberapa manajemen senior baru dan melengkapi mereka dengan perekrutan penting di beberapa area. Darah segar melengkapi tim inti kami yang sangat solid. Kebanyakan dari mereka telah berada bersama tim ini sejak awal.

Dengan hasil tes pramusim di Barcelona, apa yang Anda harapkan di Melbourne?

Kami akan balapan sekeras mungkin dan memproduksi hasil terbaik yang kami bisa. Ini bukan soal Melbourne. Ini soal bagaimana kami membuat kemajuan, belajar, dan meningkatkan diri selama musim ini. Di Formula 1, hampir semua bisa terjadi dan kami berharap bisa menjadi tim yang diperhitungkan.

Bisa Anda ceritakan bagaimana Anda melihat Manor dalam lima tahun?

Kami punya ambisi, tapi saya membutuhkan waktu lebih banyak untuk menjawab pertanyaan ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus