Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Jadwal MotoGP Portugal Live di Trans7, Awal 12 Balapan Seri Eropa

MotoGP 2022 memasuki seri kelima. Rangkaian jadwalnya akan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 22-24 April.

21 April 2022 | 16.29 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Balapan MotoGP. REUTERS/Pedro Nunes

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - MotoGP 2022 memasuki seri kelima. Rangkaian jadwalnya akan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 22-24 April.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sirkuit Algarve, sepanjang 4,6 kilometer tersebut, akan menjadi seri pembuka dari rangkaian tur MotoGP 2022 di Eropa. Setelah Portugal ada 11 seri yang seluruhnya berada di Benua Biru sebelum kembali ke Asia pada akhir bulan September mendatang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dilansir dari motogp.com, Sirkuit Algarve yang dibuka untuk umum pada 2 November 2008 mampu menampung sekitar 100 ribu penonton. Untuk saat ini rekor catatan waktu tercepat di Portimao berada di tangan Alex Rins (Suzuki Ecstar) dengan 1 menit 39,450 detik.

Musim lalu, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sukses mendapatkan podium pertama diikuti oleh Francesco Bagnaia (Ducati) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar). Pembalap Prancis ini termotivasi keberhasilan itu dan akan berusaha kembali mengejar podium di GP Portugal pekan ini.

Quartararo akan tampil dengan semangat penebusan. Dalam empat seri pembuka MotoGP 2022, catatan terbaik El Diablo hanya finis kedua di GP Indonesia pada bulan kemarin. Dalam klasemen umum, ia menempati posisi kelima

Marc Marquez (Repsol Honda) juga mengharapkan hasil maksimal dengan finis di jajaran terdepan setelah berbagai drama yang dialaminya sejak awal musim. Kini, dalam klasemen umum, ia menempati posisi ke-13 dengan torehan 21 poin.

Di sisi lain, Andrea Dovizioso mendapat tekanan dari tim WithU Yamaha RNF untuk bisa menembus 10 besar demi menunjukkan kapasitas sebagai veteran MotoGP.

Dalam klasemen umum pembalap, Enea Bastianini (Gresini Racing) merajai dengan torehan 61 poin. Posisi kedua ditempati Alex Rins (56), diikuti Aleix Espargaro (50).

Balapan MotoGP Portugal akan berlangsung Ahad malam, 23 April 2022, dengan disiarkan Trans7.

Selanjutnya: Jadwal lengkap MotoGP Portugal dan Klasemen

Jadwal MotoGP Portugal

Jumat, 22 April 2022
15:55 Latihan Bebas 1 (FP1)
20.10 Latihan Babas 2 (FP2).

Sabtu, 23 April 2022
15.55 Latihan bebas 3 (FP3)
19.30 Latihan bebas 4 (FP4)
20.10 Kualifikasi 1 (Q1)
20.35 Kualifikasi 2 (Q2).

Ahad, 24 April 2022
15:40 Pemanasan
19.00 Balapan (Live Tran7).

Klasemen Pembalap MotoGP

No PembalapTimPoin
1Enea BastianiniGresini Ducati 61
2Alex RinsSuzuki Ecstar 56
3Aleix EspargaroAprilia Racing 50
4Joan MirSuzuki Ecstar46
5Fabio QuartararoMonster Yamaha 44
6Brad BinderRed Bull KTM 42
7Jack MillerDucati Lenovo 31
8Johann ZarcoPramac Ducati 31
9Miguel OliveiraRed Bull KTM 28
10Jorge MartinPramac Ducati28
11Pol EspargaroRepsol Honda23
12Francesco Bagnaia Ducati Lenovo 23
13Marc MarquezRepsol Honda 21
14Maverick VinalesAprilia Racing 19
15Franco MorbidelliMonster Yamaha 14
16Takaaki NakagamiLCR Honda 12
17Luca MariniMooney VR46 10
18Marco BezzecchiMooney VR46 7
19Darryn BinderWithU Yamaha RNF 6
20Alex MarquezLCR Honda 4
21Andrea DoviziosoWithU Yamaha RNF 3
22Remy GardnerKTM Tech3 1


Baca Juga: Marc Marquez Ingin Tampil Habis-habisan di MotoGP Portugal



Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus