Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jadwal

Jadwal Proliga 2024 Kamis 13 Juni: Ada Aksi Megawati Hangestri di Laga Jakarta BIN vs Bandung Bjb

Jadwal Proliga 2024 pekan keenam akan dimulai Kamis hari ini, 13 Juni. Tiga pertandingan akan berlangsung di GOR Ken Arok Malang.

13 Juni 2024 | 06.18 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pevoli putri Jakarta BIN Myrasuci Indriani (kiri) dan Megawati Hangestri Pertiwi (tengah) melakukan seleberasi usai timnya meraih angka saat bertanding melawan pevoli putri Jakarta Pertamina Enduro dalam pertandingan PLN Mobile Proliga 2024 putaran kedua pada minggu kedua di Gor Indoor Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu 8 Juni 2024. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Proliga 2024 pekan keenam akan dimulai Kamis hari ini, 13 Juni. Tiga pertandingan akan berlangsung di GOR Ken Arok Malang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Salah satu pertandingan yang menarik disaksikan hari ini adalah Jakarta BIN melawan Bandung Bjb Tandamata. Kedua tim akan berhadapan mulai 14.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kedua tim masih berjuang untuk lolos ke final four, menyusul Jakarta Popsivo Polwan. Jakarta BIN dalam posisi lebih baik ketimbang lawannya.

Jakarta BIN ada di posisi kedua klasemen dengan enam  kemenangan (19 poin) unggul dua dari Jakarta Elektrik di posisi kelima (10 poin). Megawati Hangestri cs membutuhkan kemenangan telak untuk menjaga peluang lolos.

Namun, kemenangan itu tak akan mudah didapat. Juara bertahan Bandung Bjb juga akan berusaha meraih poin maksimal. Mereka saat ini ada di posisi keempat klasemen dengan lima kemenangan dan 14 poin.

Kompetisi bagian putri hari ini juga akan menampilkan laga Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia melawan Jakarta Pertamina Enduro. Ini juga akan menjadi partai yang mempengaruhi persaingan menuju final four.

Pertamina Enduro saat ini ada di posisi ketiga klasemen dengan lima kemenangan dan 15 poin. Mereka masih bersaing ketat dengan Jakarta BIN dan Bandung Bjb dalam perebutan tiket empat besar.

Gresik Petrokimia menempati posisi keenam dengan satu kemenangan dan lima poin. Peluangnya untuk lolos ke final four sudah habis.

Sementara itu, dari sektor putra, hari ini akan berlangsung pertandingan   Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta LavAni Allo Bank. Saat ini, Jakarta Lavani sudah lolos ke final four, bersama Palembang Bank SumselBabel. 

Adapun Bhayangkara Presisi masih berjuang untuk lolos. Mereka menempati posisi keempat klasemen dengan lima kemenangan dan 14 poin, di bawah Jakarta STIN BIN (enam kemenangan 20 poin).

Jadwal Proliga 2024, Kamis, 13 Juni:
(Live Moji TV dan Vidio)

14.00 WIB: Putri - Jakarta BIN vs Bandung Bjb Tandamata
16.00 WIB: Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro
18.30 WIB: Putra - Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta LavAni Allobank.

Selanjutnya: Jadwal Lengkap Pekan Keenam Proliga 2024

Jadwal Proliga 2024 Pekan Keenam
(Live Moji TV dan Vidio)

Lokasi: GOR Ken Arok, Malang (Jakarta Pertamina)

Kamis, 13 Juni 2024
14.00 WIB: Putri - Jakarta BIN vs Bandung Bjb Tandamata
16.00 WIB: Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro
18.30 WIB: Putra - Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta LavAni Allobank

Jumat, 14 Juni 2024
14.00 WIB: Putri - Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Elektrik PLN
16.00 WIB: Putri - Jakarta Livin Mandiri vs Jakarta BIN
18.30 WIB: Putra - Kudus Sukun Badak vs Jakarta Pertamina Pertamax

Sabtu, 15 Juni 2024
14.00 WIB: Putra - Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta Garuda Jaya
16.00 WIB: Putri - Bandung Bank bjb Tandamata vs Jakarta Elektrik PLN
18.30 WIB: Putra - Jakarta STIN BIN vs Jakarta LavAni Allobank

Minggu, 16 Juni 2024
14.00 WIB: Putra - Kudus Sukun Badak vs Jakarta Garuda Jaya
16.00 WIB: Putri - Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Livin Mandiri
18.30 WIB: Putra - Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta Pertamina Pertamax.

Selanjutnya: Klasemen Proliga 2024

Klasemen Proliga 2024 Sektor Putra:

1. Palembang Bank Sumsel Babel: 9 kali main, 8 kali menang, 21 poin
2. Jakarta LavAni: 9 kali main, 7 kali menang, 22 poin
3. Jakarta STIN BIN: 9 kali main, 6 kali menang, 20 poin
4. Jakarta Bhayangkara: 8 kali main, 5 kali menang, 14 poin
5. Jakarta Pertamina Pertamax: 9 kali main, 3 kali main, 9 poin
6. Kudus Sukun Badak: 8 kali main, 1 kali menang, 4 poin
7. Jakarta Garuda Jaya: 8 kali main,  0 menang, 0 poin.

Klasemen Proliga 2024 Sektor Putri:

1. Jakarta Popsivo Polwan: 9 kali main, 8 kali menang, 24 poin
2. Jakarta BIN: 8 kali main, 6 kali menang, 19 poin
3. Jakarta Pertamina Enduro: 9 kali main, 5 kali main, 15 poin
4. Bandung bjb Tandamata: 9 kali main, 5 kali menang, 12 poin
5. Jakarta Elektrik PLN: 8 kali main, 10 poin
6. Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia: 9 kali main, 1 kali menang, 4 poin
7. Jakarta Livin Mandiri: 8 kali main, 1 kali menang, 3 poin.

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus