Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ringkasan Berita
Tim nasional sepak bola Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja setelah mengalahkan Thailand di final.
Medali emas ketiga Indonesia di SEA Games setelah 32 tahun.
Pelatih kepala Indra Sjafri menyiapkan senjata rahasia untuk menumbangkan Thailand.
TENDANGAN mencungkil bola yang dilepaskan Irfan Jauhari dengan kaki kirinya bisa melewati kiper Thailand, Soponwit Rakyart. Bola melambung yang masuk ke gawang kosong itu menjadi momentum kebangkitan tim nasional sepak bola Indonesia dalam pertandingan final sepak bola SEA Games 2023 di Stadion National Olympic, Phnom Penh, Kamboja, Selasa, 16 Mei lalu. Gol indah pada menit ke-91 babak tambahan waktu itu menjadikan Indonesia unggul kembali atas tim Gajah Putih: 3-2.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Di edisi cetak, artikel ini terbit di bawah judul "Senjata Rahasia Garuda Nusantara"