Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Shin Tae-yong Ungkap Momen Kebangkitan Timnas Indonesia

Hasil dua kemenangan atas Curacao membuat rangking FIFA Timnas Indonesia naik ke 152.

28 September 2022 | 17.42 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pelatih Indonesia Shin Tae-yong (kanan) menyapa para suporter usai tim Indonesia menang melawan tim Vietnam pada pertandingan babak kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Ahad, 18 September 2022. Indonesia menang melawan Vietnam dengan skor akhir 3-2. ANTARA/Moch Asim

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia tampil impresif saat menjalani laga internasional atau FIFA matchday melawan Curacao. Bermain dua pertandingan melawan tim yang sama, Indonesia meraih dua kemenangan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada pertemuan pertama dengan Timnas Curacao, Indonesia menang 2-3. Terakhir, tim asuhan Shin Tae-yong ini menang 2-1 atas Curacao dalam laga yang berjalan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa, 27 September 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gol Timnas Indonesia dicetak Dimas Drajad (menit ke-3) dan Dendy Sulistyawan (86'). Sementara satu-satunya gol balasan Curacao dicetak Jeremy Antonisse (46').

Shin Tae-yong menyatakan dua kemenangan Indonesia atas Curacao tersebut tak terlepas dari momentum Kualifikasi Piala Asia 2023. Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa penampilan Rachmat Irianto dan kawan-kawan tak terlepas dari keberhasilan skuadnya lolos dari fase Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sebab, keberhasilan menyegel tiket Piala Asia 2023 itu membuat kepercayaan diri tim Merah Putih meningkat drastis. “Setelah berhasil lolos ke Piala Asia 2023, kepercayaan diri pemain mulai meningkat,” ujar Shin Tae-yong usai laga melawan Curacao. 

Tak hanya itu, ia menyatakan bahwa anak asuhnya telah memahami filosofi sepak bola yang ingin dia terapkan. “Mereka mulai memahami dan menyadari filosofi sepak bola saya seperti apa. Para pemain juga makin bisa beradaptasi dengan filosofi sepak bola yang saya terapkan,” tuturnya.

Sebelumnya, Timnas Indonesia berhasil lolos ke Piala Asia 2023 setelah finis di posisi kedua Grup A dengan enam poin. Hasil tersebut membuat skuad Garuda lolos dengan status lima runner-up terbaik dari enam grup yang dipertandingkan di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sementara itu, Piala Asia 2023 jadi kali kelima skuad Merah Putih mengikuti turnamen sepak bola paling bergengi di AFC tersebut. Terakhir kali Timnas Indonesia tampil di Piala Asia terjadi pada 2007, saat menjadi tuan rumah bersama dengan Malaysia, Thailand, dan Vietnam. Selain Indonesia, wakil Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) yang juga lolos ke Piala Asia 2023 adalah Australia, Vietnam, Thailand, serta Malaysia.

Lebih lanjut, dua kemenangan di FIFA matchday membuat rangking Timnas Indonesia di FIFA naik. Menurut perhitungan laman pemeringkat Footy Rankings, kemenangan dari Curacao membuat Indonesia mendapatkan total poin 14,82 poin. 

Hasilnya, rangking FIFA Timnas Indonesia naik dari 156 ke 152. Total poin yang dikumpulkan Indonesia ialah 1033,90.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus