Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Motor

Piaggio Vespa Buka Dealer Baru di Bogor, Simak Promosinya

Dealer Piaggio Vespa di Bogor menggenapkan jumlah dealer menjadi 12 yang melayani konsumen untuk penjualan, bengkel servis dan penjualan aksesoris.

17 Februari 2018 | 06.10 WIB

Sejumlah model berpose pada peluncuran Vespa LX dan S i-get 125cc di Jakarta, 24 Maret 2017. Piaggio Indonesia meluncurkan Vespa LX dan S i-get yang dilengkapi dengan mesin i-get generasi terbaru dengan kapasitas mesin 125cc dan desain khusus untuk generasi muda Indonesia dengan harga peluncuran Rp. 29.900.000 on the road di Jakarta. ANTARA FOTO
Perbesar
Sejumlah model berpose pada peluncuran Vespa LX dan S i-get 125cc di Jakarta, 24 Maret 2017. Piaggio Indonesia meluncurkan Vespa LX dan S i-get yang dilengkapi dengan mesin i-get generasi terbaru dengan kapasitas mesin 125cc dan desain khusus untuk generasi muda Indonesia dengan harga peluncuran Rp. 29.900.000 on the road di Jakarta. ANTARA FOTO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - PT Piaggio Indonesia (PI), distributor Vespa di Indonesia membuka cabang baru di Kawasan Kabupaten Bogor. Dealer baru tersebut menggenapkan jumlah dealer menjadi 12 yang khusus melayani konsumen untuk penjualan, bengkel servis dan penjualan aksesoris.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dibukanya jaringan penjualan baru tersebut merupakan salah satu strategi dari PI Premiumization Roadmap. Untuk diler Bogor ini PI menggandeng PT Dwi Pratama Mandiri sebagai mitra. Diler dengan konsep Motoplex ini--sesuai standar diler Piaggio di seluruh dunia--akan menampilkan beberapa produk Piaggio dalam satu atap.

Baca: Inilah Motor Listrik Roda Tiga Siap Melawan Piaggio MP3

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Presiden Direktur Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega, mengatakan, pembukaan jaringan pemasaran ini adalah komitmen dari Piaggio untuk berbisnis di Indonesia dalam jangka panjang, terutama untuk kawasan Bogor. "Piaggio ingin menjangkau lebih banyak lagi konsumen di daerah Bogor," katanya. Bangunan diler ini seluas 128 meter persegi terdiri dari ruang penjualan aksesoris motor, bengkel, dan lounge--sarana para konsumen untuk berinteraksi dengan mekanik atau pecinta Piaggio lainnya.

Sebagai Mitra PI, Dwi Pratama Mandiri juga berkomitmen untuk melayani konsumen Piaggio sebaik mungkin. Produk-produk Piaggio yang dikenal memiliki taste tersendiri dimata konsumen. Untuk itulah, kata Jimmy pihaknya bangga menjadi bagian dari PI dengan memberikan layanan kepada konsumen Piaggio.

“Sebagai dealer 3S (Sales, Service, Spare Parts), kami akan membantu konsumen untuk memilih produk yang tepat sekaligus mendukung perawatan sepeda motor tersebut. Dengan begitu motor para konsumen kami dapat terus memberikan performa terbaik untuk mobilitas sehari-hari mereka,” ujarnya.

Baca: Adu Vespa Elettrica dan Honda PCX Elektrik, Siapa yang Unggul?

Dalam upaya menarik konsumen, Dwi Pratama Mandiri menggelar promo seperti: ganti oli gratis untuk 150 pelanggan pertama, diskon 20 persen untuk service hingga potongan harga mulai dari Rp 5,5 juta-8,5 juta untuk pembelian unit yang berlaku mulai dari 13 Februari-31 Maret 2018 termasuk Vespa.

SWA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus