Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Fadel Muhammad mengatakan para anggota MPR tidak akan membawa istri mereka saat pelantikan presiden dan wakil presiden 2019-2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Yang menarik dari acara ini nampaknya kami pun tidak akan bawa istri-istri," kata Fadel di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu, 16 Oktober 2019.
Fadel mengatakan, para anggota MPR tidak akan membawa istri mereka untuk menghindari sesak di dalam ruang acara pelantikan. Sejauh ini, kata Fadel, persiapan pelantikan berjalan baik. "Memang persiapannya luar biasa dan mudah-mudahan berjalan dengan baik semuanya," kata dia.
Menurut Fadel, persiapan pelantikan juga difinalisasi hari ini bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Ia bersama pimpinan MPR lainnya datang ke Istana untuk membahas tiga hal bersama Jokowi, yakni mengenai waktu acara, agenda acara, dan materi sambutan yang akan disampaikan Jokowi sesudah pelantikan.
Usai mendatangi Jokowi, para pimpinan MPR akan melanjutkan silaturahmi politik dengan mengunjungi rumah Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono di Cikeas. Pimpinan MPR berencana memberikan undangan pelantikan kepada SBY.
Para pimpinan MPR sebelumnya juga telah mengirimkan undangan kepada sejumlah tokoh dan pejabat, termasuk presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mantan calon wakil presiden Sandiaga Uno dan Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin.
Pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2019-2024 akan dilangsungkan pada Ahad, 20 Oktober 2019, pukul 14.30 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini