Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Ada beberapa penyebab HP lama dicas, beberapa diantaranya bisa disebabkan karena charger yang rusak, tidak original, hingga kualitas stop kontak yang tidak bagus.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Untuk mengetahuinya, perlu dilakukan pengecekan, bila perlu datangi service center terdekat. Sebab, bila dibiarkan terlalu lama, kerusakan yang terjadi mungkin akan menyebar dan lebih parah. Berikut ini beberapa penyebab HP lama dicas dirangkum dari berbagai sumber.
Penyebab HP Lama Dicas
1. Kerusakan pada Alat Charger
Saat menemukan permasalahan baterai untuk pertama kali, tak perlu terlalu panik. Anda bisa memeriksa kondisi alat charger HP yang terdiri dari kabel dan kepala charger. Periksa apakah ada kerusakan di kepala charger atau kabel.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Jika memang ada, maka Anda bisa membeli alat charger yang baru dan pastikan membeli yang original.
2. Periksa Aplikasi Berjalan di Background HP
Apabila tidak ada kerusakan pada alat charger, Anda bisa melihat apakah ada aplikasi yang sedang berjalan di background HP.
Aplikasi yang berjalan di background bisa membuat HP bekerja lebih besar karena ada daya lebih yang dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi di balik background tersebut.
3. Kualitas Baterai Menurun
Setiap barang elektronik memiliki usia pakainya, termasuk komponen di dalamnya yang mendukung proses kerja barang elektronik tersebut. Tanpa terkecuali baterai handphone.
Bertambahnya usia pakai handphone bisa menurunkan kualitas baterai, sehingga pemilik membutuhkan waktu lebih dari biasanya untuk mengisi daya HP hingga terisi penuh 100%.
4. Temperatur Ruangan Sekitar Panas
Tahukah Anda ternyata ruangan bersuhu panas dapat mempengaruhi durasi pengisian baterai HP.
Pasalnya, bila temperatur ruangan tempat Anda mengisi daya baterai panas, maka HP membutuhkan kerja lebih besar lagi. Sejalan dengan itu, maka proses pengisian baterai HP jadi semakin lama.
5. HP Digunakan Selama Pengisian Baterai
Kebiasaan buruk selanjutnya yang membuat HP lama dicas adalah kebiasaan memainkan HP saat sedang dicas.
Jika hanya memeriksa sekali waktu tak masalah, tapi bila Anda menggunakan atau memainkannya untuk waktu lama sambil dicas maka durasi pengisian baterainya bisa jadi lebih lama dari biasanya.
6. Kualitas Stop Kontak Buruk
Faktor eksternal yang dapat mempengaruhi durasi pengisian daya baterai HP lainnya yakni kualitas stop kontak yang Anda gunakan buruk.
Bisa jadi stop kontak terlalu kotor atau tak terpasang kuat di dinding sehingga ada bagian yang longgar.
Bila Anda mengisi daya melalui stop kontak yang demikian, maka handphone sulit mengisi daya dengan baik dan normal.
7. Alat Charger Bukan Original
Penyebab yang terakhir yakni Anda menggunakan alat charger bukan original dari pabrik handphone tersebut.
Ada banyak toko elektronik dan smartphone yang menjual alat charger imitasi dengan harga sangat miring dari harga aslinya. Jadi wajar saja bila Anda membutuhkan waktu lama mengisi baterai HP menggunakan charger imitasi.
HERZANINDYA MAULIANTI
Pilihan Editor: Bocoran, Xiaomi Siapkan Charger Cepat 120 Watt Terkecil di Dunia