Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Usai Coret Hariono, Persib Bandung Istirahatkan Nomor Punggung 24

Selama 11 tahun bergabung dengan Persib Bandung, Hariono mengenakan nomor punggung 24.

26 Desember 2019 | 19.19 WIB

Hariono. Instagram/@Gondronghariono
Perbesar
Hariono. Instagram/@Gondronghariono

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Nomor punggung 24 yang selama ini dikenakan Hariono selama di Persib Bandung akan diistirahatkan. Tindakan ini dilakukan oleh manajemen klub untuk menghormati pemain asal Sidoarjo yang sudah mengabdi di tim Maung Bandung selama 11 tahun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Diistirahatkan (nomor 24) khusus untuk Hariono," kata Direktur PT PBB Teddy Tjahyono, Kamis, 26 Desember 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hariono bergabung dengan Persib pada 2008 bersama gerbong pemain dari Deltras Sidoarjo yang dibawa Jaya Hartono. Ketika itu, selain Hariono, juga ada Airlangga Sucipto, Hilton Moreira dan Waluyo. Selama berkostum Persib, Hariono mencatat dua gol.

Hariono membawa Persib meraih juara Liga Indonesia pada 2014 setelah puasa gelar selama 18 tahun. Saat itu kompetisi papan atas di Tanah Air masih menggunakan format Indonesia Super League.

Setelah meraih gelar juara itu, penampilan Maung Bandung naik turun. Sejumlah pemain datang dan pergi. Namun Hariono memilih tetap bertahan di Persib. Bersama Supardi, gelandang bertahan ini menjadi pemain yang tersisa dari tim yang meraih gelar juara 2014.

Atas dedikasinya, Teddy mengatakan Persib tetap akan membuka pintu selebar-lebarnya bagi pemain berusia 34 tahun ini. "Kayak, misalnya Hariono mau kembali ke sini, selalu kami tangan terbuka. Mau balik lagi sebagai apa, pemain pekerja di PT PBB, kami terbuka, karena kesempatan itu pasti ada," katanya.

Sebelumnya Hariono sempat mengutarakan keinginannya bisa pensiun di Persib. Hal itu diungkapkannya selesai pertandingan melawan PSM Makassar pada pekan kemarin, yang merupakan laga terakhir kompetisi Liga 1 2019. Namun keinginan ini tertunda sebab pelatih Persib Robert Rene Alberts menginginkan penyegaran di dalam skuadnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus