Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

SIN Extended Diputar di Klik Film, Mawar De Jongh - Bryan Domani Akui Penasaran

Bryan Domani yang menjadi lawan main Mawar De Jongh mengaku belum menonton versi panjang SIN Extended ini.

9 September 2021 | 06.14 WIB

Poster Sin Extended. Dok: Foto: Falcon Pictures.
Perbesar
Poster Sin Extended. Dok: Foto: Falcon Pictures.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Falcon Pictures merilis film SIN Extended yang mulai tayang secara eksklusif di platform digital Klik Film mulai 3 September 2021. Film yang dibintangi oleh Mawar De Jongh dan Bryan Domani ini, bukan hanya menghadirkan scene-scene yang tidak ada di film sebelumnya, tapi juga menghadirkan soundtrack baru berjudul Sekarang Kau Bilang Sayang yang dinyanyikan oleh penyanyi muda, Joceline.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Sutradara film SIN, Herwin Novianto mengaku senang dengan hadirnya SIN Extended di Klik Film. "Bagi penggemar film SIN, pasti penasaran ingin melihat adegam-adegan baru dalam film SIN Extended ini. Kurang lebih ada 25 persen penambahan adegan di film ini," kata dia dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Selasa, 7 September 2021 ini. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mawar De Jongh yang berperan sebagai Metta dalam film SIN mengungkapkan hal serupa. Ia merasa penasaran dengan reaksi penonton saat melihat versi lama dan yang sudah ditambah. "Senang banget, SIN Extended version akan tayang. Karena, ada beberapa scene yang bisa kita tonton dan itu belum ada di film SIN kemarin. Semoga temen -temen suka dengan filmnya dan memberi kesan baik kepada para penonton," ujar Mawar. 

Bryan Domani yang menjadi lawan main Mawar De Jongh juga berharap banyak yang suka. "Sudah tidak sabar ingin melihat reaksi-reaksi orang saat menonton film SIN Extended ini. Soalnya aku juga belum tahu adegan-adegan apa saja yang baru di film ini," kata Bryan jujur.

Adapun Joceline yang menyanyikan Sekarang Kau Bilang Sayang ini mengaku bahagia single perdananya terpilih menjadi soundtrack film SIN Extended. "Enggak nyangka sih, secara pribadi aku sangat suka lagu ini karena menurutku lagu ini realistis banget dan easy listening juga jadi enak untuk didengerin saat lagi santai-santai or bahkan galau supaya lebih nyeeesss gitu," kata dia. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus