Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - YG Entertainment mengumumkan girl group terbaru mereka, BABYMONSTER yang akan debut awal 2023. Lewat teaser pertama berjudul YG Next Movement yang dirilis pada Jumat, 30 Desember 2022, terlihat ada tujuh siluet perempuan anggotanya.
YG Entertainment pertama kali mengumumkan pada Mei 2021 bahwa mereka sedang bersiap untuk mendebutkan girl grup baru. Akhirnya pada Minggu, 1 Januari 2023, agensi mengunggah video teaser pendek di kanal YouTube resmi YG Entertainment. Dalam video tersebut, YG Entertainment mengonfirmasi bahwa mereka akan diberi nama BABYMONSTER dan memberi gambaran tentang grup tersebut.
"Anggap mereka sebagai bayi (baby) yang memiliki gen YG," kata Pendiri YG dan produser umum Yang Hyun Suk. Para anggota BABYMONSTER juga terlihat rajin berlatih sebelum debut.
Komentar Idol YG Entertainment: WINNER, BLACKPINK, dan AKMU
Sejumlah artis yang masih aktif di bawang naungan YG Entertainment lainnya juga mengomentari BABYMONSTER. Baik Hoony dan Yoon WINNER setuju bahwa BABYMONSTER memiliki keterampilan yang akan membedakan mereka dari artis lain.
"Sama sekali tidak ada keraguan tentang betapa luar biasanya keterampilan mereka," kata Lee Seung Hoon atau Hoony WINNER. "Tidak banyak talenta di luar sana yang bisa melakukannya dengan baik seperti ini," kata Seungyoon atau Yoon WINNER.
Sementara, Lee Chan Hyuk AKMU menjelaskan bahwa menurutnya “Mereka adalah tipe penyanyi yang sulit ditemukan di Korea.” Lee Suhyun AKMU dan penari YGX dan koreografer populer Lee Jung setuju bahwa tidak hanya para anggota BABYMONSTER memiliki bakat yang luar biasa tetapi ekspresi wajah dan tekad yang membuat mereka tidak mungkin untuk berpaling. "Mereka sangat pandai dalam ekspresi wajah dan gerak tubuh yang benar-benar dapat mencuri perhatian orang," kata Lee Su Hyun AKMU.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Anggota BLACKPINK juga berbagi kegembiraan mereka untuk grup tersebut. "Ketujuh anggota sangat cocok satu sama lain," kata Lisa BLACKPINK. "Secara keseluruhan mereka sangat bagus," kata Jennie BLACKPINK.
Yakin Jadi Bintang yang Mengejutkan
Mantan CEO YG Entertainment Yang Hyun Suk menjelaskan bahwa dia memiliki keyakinan besar pada BABYMONSTER. "Sama seperti bagaimana mereka mengejutkan saya pada evaluasi bulanan selama empat tahun terakhir, saya sangat berharap mereka menjadi ‘Bintang yang akan mengejutkan dunia ini," kata Yang Hyun Suk.
Beberapa bulan lalu, sebuah foto yang dilaporkan dibagikan dari ruang pelatihan YG Entertainment mengungkapkan lebih banyak informasi tentang girl grup baru YG Entertainment itu.
Di foto papan tulis, ada inisial “BM” dan juga tujuh gambar dengan dua huruf di dalamnya. Diduga huruf-huruf tersebut mewakili inisial dari semua anggota. Dalam beberapa tahun terakhir, banyak nama bermunculan. Tujuh anggota BABYMONSTER diketahui adalah Haram/Hyerin (Korean/2006), Prita (Thailand/2005), Rora (Korean/2004), Ahyeon (Korean/2002), Chikita (Thailand/2004), Asa (Jepang/2005), dan Mirin (Jepang/2004).
Pesan dari Yang Hyun Suk di papan tulis tersebut juga menjadi perhatian. Dia menulis, “Apakah kamu ingin pulang setelah enam tahun berlatih?”. Ada pula yang fokus pada tanda tangan G-Dragon yang sedikit terhapus. Orang-orang mengira G-Dragon mungkin terlibat dalam produksi BABYMONSTER.
KOREABOO | SOOMPI
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.