Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Anggota boyband SMASH sekaligus aktor, Bisma Karisma merilis single terbaru berjudul "Aamiin". Lewat lagu ini, Bisma ingin menyampaikan sebuah cerita tentang hubungan manusia dengan Tuhan tentang betapa pentingnya restu dan petunjuk-Nya dalam setiap langkah kehidupan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Lagu ini menceritakan tentang kita sebagai umat yang menghamba, meminta restu disetiap perjalanan hidupnya, terkadang kita lupa bahwasannya kita hanyalah titipan milik-Nya untuk menjadi manusia yang paripurna,” kata Bisma Karisma dalam siaran pers yang diterima Tempo.
Terinspirasi dari Perjalanan Spiritual Bisma Karisma
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pembuatan lagu "Aamiin" dipengaruhi oleh perjalanan spiritual yang sudah Bisma lalui selama ini. Bersama dengan sahabatnya, Bayu Rengga Mauludy, Bisma merasa bahwa dirinya masih perlu diingatkan peranannya sebagai manusia bahwa kita hanyalah titipan-Nya, dan tugas kita adalah menjadi manusia yang lebih baik di mata-Nya. Melalui pemikiran tersebut, Bisma dengan sahabatnya pun menulis lagu ini sebagai medium untuk mengingat peranan kita di kehidupan.
Gagasan tersebut pun dieksekusi menjadi sebuah karya musik. Bisma dibantu oleh Rizki Parada dari Gaung dan Alyuadi Febryansyah dari Heals. Tentunya tak lupa kehadiran sahabat lama yakni Lafa Pratomo menjadi kuncian untuk menggenapi karya ini. Kerja sama di antara para insan musik ini pun menghasilkan karya khas proyek solo Bisma yang diharapkan dapat membantu mengingatkan para pendengar akan peranan sebagai manusia di dalam kehidupan.
Bisma Karisma Siapkan Album Perdana
Musisi kelahiran Bandung ini sedang mempersiapkan album perdananya. Lagu "Aamiin" akan menjadi bagian penting dari album perdana Bisma Karisma. Menurutnya, album ini layaknya sebuah portal yang mengantarkannya menuju titik dalam kehidupan ini.
“Aku coba mempersingkat proses pembuatan album yang kalau dihitung kurang lebih 5 tahun lamanya, album ini seperti layaknya portal hidup bagaimana manusia bertransformasi menuju ke titik tengah diantara dua polar kehidupan. Prosesnya panjang karena memang saya dan Lafa percaya jika terjadi, terjadilah.. tidak menuntut waktu. Akhirnya berisikan 8 karya berbeda rasa sesuai dengan apa yang saya alami selama hidup sampai hari ini,” kata Bisma.
Lirik Lagu "Aamiin" - Bisma Karisma
Hari tenang melekat
Smoga dijalan tak sesat
Saat iman menemani
Semoga nafas diiringi
Hari terang mendekat
bantu aku sadari
Saat hawa nanti bertamu
Saat Meragu
Saat bertumpu
Saat mengadu
Saat terlalu
Saat Bertemu
Saat Bertumpu
Saat mengadu
Saat dengan-Mu
Semoga teduh hadirat-Nya
Aamiin...
Semoga teduh hadirat-Nya
Hari terang mendekat
bantu aku sadari
Saat hawa nanti bertamu
Saat Meragu
Saat bertumpu
Saat mengadu
Saat terlalu
Saat Bertemu
Saat Bertumpu
Saat mengadu
Saat dengan-Mu
Semoga teduh hadirat-Nya
Aamiin...
Semoga dalam lindungan-Nya
Aamiin...
Pilihan Editor: Romantik Problematik, Film Pembuktian Bisma Karisma