Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Cemas dan Semangat Pemeran The Batman Menanti Tanggapan Penonton

Ada rasa agak cemas dari pemeran dalam film The Batman menanti tanggapan penonton.

2 Maret 2022 | 12.42 WIB

The Batman. (Instagram/@thebatman)
Perbesar
The Batman. (Instagram/@thebatman)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Film The Batman tayang di Indonesia, pada Rabu 2 Maret 2022. Film yang disutradarai Matt Reeves itu menjadi debut Robert Pattinson berperan sebagai Batman. Adapun Zoe Kravitz berperan sebagai Catwoman.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Mengutip Reuters, ada rasa agak cemas dari pemeran dalam film The Batman menanti tanggapan penonton. “Saya merasa cemas dan sangat bersemangat pada saat yang sama, tapi pasti tertekan," kata Kravitz.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pattinson berharap agar film The Batman bisa diterima dengan baik oleh penonton. "Saya berharap kami melakukan konferensi pers setelah film itu diluncurkan," kata Pattinson.

Meskipun begitu, kostum, Batman yang diperankan Pattinson agak berbeda jika dibandingkan dengan sebelumnya. Batman memakai topeng bertelinga runcing yang lebih ramping. Menurut Pattinson terkadang ia kesulitan untuk mendengarkan suara di sekitarnya saat syuting. Walaupun ada lubang suara di bagian telingan kostum Batman.

"Terkadang tim akan pergi meninggalkan walkie-talkie pada setiap orang di seluruh set. Saya akan benar-benar mendengarkan setiap hal yang terjadi,” katanya.  Pattinson menambahkan, sutradara Matt Reeves pun terkadang membiarkan mikrofon menyala agar supaya bisa mendengar.

Mengutip Screen Rant, banyak cerita Batman telah diadaptasi dari buku komik, film, dan serial televisi yang telah diluncurkan sebelumnya. Penulis naskah The Batman harus berhati-hati untuk mempertahankan beberapa bagian cerita yang kesinambungan.

WILDA HASANAH

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus