Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Dinda Ghania, penyanyi yang kerap meng-cover lagu di media sosial, merilis single terbarunya berjudul Teman Rasa Pacar. Single keempat penyanyi kelahiran Jakarta, 10 November 2009 ini diciptakan Melly Goeslaw dan Anto Hoed. Peluncuran single Dinda ini diadakan di Jakarta, Rabu, 7 September 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Cinta itu seperti apa, sakit hati itu bagaimana. Apa seperti sakit gigi, aku belum pernah merasa," demikian lirik lagu Teman Rasa Pacar. Sebuah lirik yang unik, diciptakan Melly dengan menyesuaikan umur Dinda yang baru mau 12 tahun. "Terlibat di sini benar-benar cuma bikin lagu aja," kata Melly dalam peluncurkan single Teman Rasa Pacar ini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam vlog yang ditayangkan di kanal Youtube Dinda Ghania, pada Senin, 6 September 2021, terungkap bahwa ide lagu Teman Rasa Pacar ini merupakan pengalaman Dinda sendiri. Melly bertanya apakah dia sudah mengenal cinta kepada lawan jenis. "Enggak tahu," jawab Dinda pendek. Sahabat Krisdayanti ini bertanya lagi apakah dia pernah mengalami sakit hati. "Kalau sakit hati sih belum pernah ngerasain," katanya. Anto yang mendengarnya tertawa mendengar jawaban polos itu.
Dengarlah pertanyaan polos Dinda ini kepada Melly. "Tante, aku mau tanya deh, apa sih rasanya kalau aku tiba-tiba suka, kangen, tiba-tiba takut, itu apa sih, Tan?" Melly kemudian menjawab, "Itu namanya galau. Takut tiba-tiba kehilangan si pengagum. Kalau galau itu cikal bakal jatuh cinta, tapi kamu belum sampai situ karena kamu masih kecil," kata Melly menjelaskan.
Dinda Ghania meluncurkan single berkolaborasi dengan Melly Goeslaw. Foto: Mans Entertainment.
Gadis beranjak remaja ini mempunyai nama lengkap Dinda Ghania Althafunnisa. Ia memiliki bakat bernyanyi sejak kecil dan terus mengasah kemampuannya melalui beberapa cover lagu dalam dan luar negeri. Selama pandemi, Dinda sudah merilis tiga single. “Masa pandemi covid ini membuat saya lebih aktif di media sosial, mulai TikTok sampai YouTube. Semakin lama di rumah saja saya semakin terus berkreasi. Dari pada bosan kan?” kata Dinda
Dinda mengaku sudah menciptakan karya sendiri. Ada beberapa lagu yang dia buat dari pengalaman hidupnya. “Pandemi ini malah membuat saya belajar banyak hal. Salah satunya mencoba menciptakan karya sendiri. Entah itu hanya untuk medsos atau untuk saya merilis single," katanya.
Tiga single sebelumnya dia tulis sendiri berkolaborasi dengan musisi. Dinda Ghania merilis single pertamanya, merupakan recycle lagu Sempurna bersama Andra Ramadhan, Oktober tahun lalu. Pada 9 Desember 2020, Dinda merilis single kedua berjudul I Love You Bunda yang sempat trending di Twitter, lalu single ketiga berjudul Berteman saja,bulan lalu. Lagu ini banyak dipakai untuk Tiktok.
Suara Dinda Ghania yang masih polos ini terasa sopan di telinga, terutama di lagu Sempurna. Tak perlu atraksi meliuk-liuk memamerkan kemampuannya berolah vokal, suara lembutnya membelai kuping, terasa adem dan nyaman untuk meredakan luka hati. Selamat Ghania, terus kejar cita-citamu ya.