Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Deretan Drama Han So Hee Usai Terungkap Kisah Cintanya dengan Ryu Jun Yeol

Di balik sorotan media dan fans soal kehidupan romansanya, Han So Hee telah banyak membintangi drama-drama Korea yang populer.

19 Maret 2024 | 16.45 WIB

Han So Hee dan Ryu Jun Yeol. Foto: Instagram
Perbesar
Han So Hee dan Ryu Jun Yeol. Foto: Instagram

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Han So Hee, kini tengah jadi perbincangan penggemar drama Korea. Hubungannya yang baru dengan aktor Ryu Jun Yeol menarik perhatian lantaran disebut sebagai orang ketiga. Sebelum berpacaran dengan Han So Hee, Ryu Jun Yeol menjalin hubungan dengan aktris putus dengan Hyeri selama delapan tahun. Hubungan sesama bintang di Reply 1988 itu kandas pada November 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Di balik sorotan media dan fans soal kehidupan romansanya, aktris yang dikenal selalu tampil sederhana namun elegan itu telah banyak membintangi drama-drama populer. Berikut deretan drama Han So Hee yang mencetak hit.

1. Gyeongseong Creature (2023)

Drakor ini merupakan drama terbaru  Han So Hee yang rilis pada Desember tahun lalu. Ia bermain bersama Park Seo Joon. Drama ini mengambil latar musim semi tahun 1945 di Kota Gyeongseong (kini bernama Seoul). Bercerita tentang pria kaya Jang Tae-sang (diperankan Park Seo Joon) dan Yun Chae-ok (diperankan Han So He), seorang ahli  Todugun, pencari orang hilang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam menjalankan misinya, Chae-ok bertemu dengan Tae-sang, keduanya lalu secara tiba-tiba bertemu dengan makluk aneh dan manukutkan, monster yang penuh dengan keserakahan. Han So yang dikenal tampil anggun, di drama ini, kamu akan melihat berpenampilan sedikit garang dan trampil menggunakan senjata. Drama yang dirilis di platform Netflix ini mendapat penilaian 7,3/10 di situs IMDb.  

2. The World of the Married (2020)

Drama korea The World of the Married. Instagram.com/@jtbcdrama

The World of the Married adalah drama yang sukses melambungkan nama Han So Hee. Dirilis pada 2020 lalu, The World of the Married bercerita tentang konflik perselingkuhan keluarga. Han So Hee berperan sebagai Yeo Da Kyung, perempuan yang menjalin hubungan terlarang dengan Lee Tae Oh (diperankan Park Hae Joon) yang masih berstatus suami dari Ji Sun Woo (diperankan Kim Hee Ae).  

Drama ini sukses membuat para penonton jadi ikut greget dengan akting sempurna Han So Hee. The World of the Married mendapat penilaian  8/10 di situs IMDb.

3. My Name (2021)

My Name bercerita tentang seorang gadis yang bertekad untuk menemukan pembunuh ayahnya. Dibintangi Han So Hee dan Ahn Bo Hyun, drama ini menyita perhatian karena perubahan karakter yang kontras perempuan berusia 29 tahun itu dari The World of the Married. Di 'My Name, Han So Hee berperan sebagai Yoon Ji Woo yang cakap bertarung dan gigih mencari tahu pembunuh ayahnya. Drama My Name mendapat penilaian 7.8/10 di situs IMDb. 


4. Soundtrack (2022)

DItulis oleh sutradara Kim Hee Won, Soundtrack bercerita tentang dua orang yang sudah menjalin persahabatan selama 20 tahun. Lalu tumbuh benih cinta dari salah satunya. Sayangnya, label sahabat yang mengikat mereka membuat semua tidak berjalan mulus. Di sini, Han So Hee berperan sebagai Lee Eun  Soo, seorang penulis lirik dan temannya Han Seon Woo  diperankan Park Hyung Sik sebagai fotografer. Soundtrack  mendapat penilaian 7,7/10 di situs IMDb.


JIHAN RISTIYANTI | KOREABOO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus