Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Dibintangi Pevita Pearce, Film Sri Asih Batal Tayang 2020

Film Superhero Sri Asih yang dibintangi Pevita Pearce rencananya bakal lebih banyak menyuguhkan adegan laga dibanding Gundala.

3 Februari 2020 | 07.26 WIB

Aktris Pevita Pearce memberikan keterangan saat peluncuran film Sri Asih di Jakarta, Sabtu, 21 September 2019. Pevita akan berperan sebagai pahlawan super perempuan bernama Sri Asih. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Perbesar
Aktris Pevita Pearce memberikan keterangan saat peluncuran film Sri Asih di Jakarta, Sabtu, 21 September 2019. Pevita akan berperan sebagai pahlawan super perempuan bernama Sri Asih. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -Film superhero perempuan Sri Asih yang dibintangi Pevita Pearce batal tayang tahun ini. Bismarka Kurniawan selaku Founder dan CEO Bumilangit mengungkapkan bahwa film Sri Asih kemungkinan akan tayang pada 2021 mendatang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Sebelumnya, film yang akan menampilkan Pevita Peace itu dijadwalkan tayang pada November 2020. Namun rencana itu akan tertunda karena proses persiapan yang lebih panjang dari film-film jagat Bumilangit lainnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Sri Asih penulisnya enggak hanya Upi tapi juga Joko Anwar. Itu lama sekali prosesnya karena memang kita riset, pengembangan karakter, dan jumlah karakter akan lebih banyak muncul di Sri Asih dibanding di Gundala. Jadi memang kita proses persiapan itu lebih lama," kata Bismarka Kurniawan saat berbincang di Jakarta, Sabtu, 1 Februari 2020.

Film Sri Asih akan menampilkan banyak adegan laga daripada Gundala. Untuk itu, Bismarka menyebut persiapan Sri Asih akan jauh lebih lama. "Jadi memang kita benar-benar memastikan supaya karakter ini dicintai semua lapisan masyarakat seperti halnya 'Gundala'," kata dia.

Bismarka Kurniawan juga menyebut Pevita Pearce sebagai pemeran Sri Asih  tengah melakukan persiapan intensif agar dapat memerankan karakter pahlawan super wanita tersebut dengan maksimal.Sutradara Upi memberikan keterangan didampingi Pevita Pearce saat peluncuran film Sri Asih di Jakarta, Sabtu, 21 September 2019. Film Sri Asih yang tayang pada 2020 ini mengangkat sosok perempuan kuat dan berkarakter. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

"Pevita minta persiapan lama karena ada tahapannya. Cukup berat jadi Sri Asih tidak hanya stamina, jago berkelahi, tapi bagaimana menunjukkan safety di film," kata dia menambahkan.

Sri Asih diciptakan oleh komikus Indonesia, Raden Ahmad Kosasih. Cerita bergambar Sri Asih diterbitkan pertama kali pada 1954 oleh penerbit Melodi. Sri Asih juga merupakan jagoan perempuan pertama Indonesia.

RA Kosasih menciptakan karakter Sri Asih yang merupakan titisan Dewi Asih. Sri Asih merupakan orang-orang terpilih di setiap zaman untuk menegakkan keadilan. Pada 1954, Sri Asih pernah dijadikan film oleh Turino Junaedi dan dibintangi Mini Maryani.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus