Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Dibintangi Robert Pattinson, Ini Serba-serbi Film Mickey 17

Film ini akan diperankan oleh Robert Pattinson dan digarap sutradara Korea Selatan, Bong Joon Ho

15 Januari 2024 | 21.09 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Mickey 17. Youtube

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Mickey 17 film fiksi ilmiah atau sci-fi yang dijadwalkan tayang pada 2024. Film ini digarap sutradara Korea Selatan, Bong Joon Ho dan dibintangi Robert Pattinson. Berikut serba-serbi film Mickey 17.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Pemeran Mickey 17

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film ini akan diperankan oleh Robert Pattinson, aktor Inggris. Pattinson pernah berperan sebagai Batman. Dikutip dari Screenrant, Pattinson dalam Mickey 17 akan bergabung dengan pemain berbakat lainnya termasuk Steven Yeun, Toni Collette, dan Mark Ruffalo.

2. Tunda Tanggal Rilis

Film fiksi ilmiah Mickey 17 dijadwalkan rilis pada 29 Maret 2024, tidak lagi memiliki tanggal rilis alias tertunda. Jadwal yang semula diusulkan untuk Mickey 17 akan digantikan oleh Godzilla x Kong: The New Empire karya Adam Wingard.

3. Fiksi Ilmiah

Film fiksi ilmiah ini  karya sutradara asal Korea Selatan Bong Joon Ho. Setelah sebelumnya membawakan thriller komedi Parasite menjadi film Korea terlaris dan masuk Oscar. Mickey 17  terobosan pertama Joon Ho dalam genre fiksi ilmiah. Sebelumnya, Joon Ho kebanyakan menyutradarai drama dan thriller kriminal.

4. Diadaptasi dari Novel

Dikutip dari Variety, Mickey 17 diadaptasi dari novel karya Edward Ashton tahun 2022. Pattinson akan berperan sebagai karyawan dalam ekspedisi manusia yang dikirim kedunia es Nifheim. Meski tidak dijelaskan secara lengkap tentang sinopsismya. Dalam versi novelnya, berfokus seorang Mickey.  ia yang dianggap terbunuh setelah misi berbahaya. Ketika dia tiba-tiba kembali ke rumah, dia mendapati dirinya berhadapan dengan penggantinya.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus