Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Marvel Studios telah merilis poster dan teaser trailer terbaru untuk film Thunderbolts. Film ini akan menghadirkan sebuah kolaborasi tak terduga yang menampilkan Yelena Belova (Florence Pugh), seorang pembunuh bayaran yang sedang depresi, bersama kelompok karakter aneh yang paling tidak dinanti di Marvel Cinematic Universe (MCU).
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Ada yang tidak beres denganku. Rasa hampa. Aku hanya terbawa arus dan tak punya tujuan. Kupikir jawabannya menyibukkan diri dengan bekerja," kata Yelena dalam teaser trailer berdurasi 3,5 menit itu.
Penjahat MCU di Thunderbolts
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Thunderbolts. Dok. Marvel Studios
Thunderbolts juga bakal membawa kembali beberapa karakter ikonik MCU, seperti Bucky Barnes (Sebastian Stan), Red Guardian (David Harbour), John Walker (Wyatt Russell), Taskmaster (Olga Kurylenko), Ghost (Hannah John-Kamen), dan Valentina Allegra de Fontaine (Julia Louis-Dreyfus), serta beberapa wajah baru yang menarik.
Teaser trailer Thunderbolts memperlihatkan Yelena bekerja sama dengan mereka. Para penjahat Marvel yang telah berubah itu dipaksa untuk bekerja sama guna melakukan operasi rahasia atas nama pemerintah Amerika Serikat.
"Semua orang di sini pernah berbuat buruk. Operasi rahasia, merampok lab pemerintah, pembunuhan berkontrak. Ada yang mau mengeliminasi kita," kata Yelena.
Julia Louis-Dreyfus, yang berperan sebagai direktur CIA yang licik, Valentina Allegra de Fontaine berkata, "Kita dibesarkan dengan keyakinan bahwa ada orang baik, dan ada orang jahat. Namun, pada akhirnya, kita sadar bahwa ada orang jahat, dan ada orang yang lebih jahat. Dan tidak ada yang lain."
Thunderbolts Tayang Mei 2025
Film Thunderbolts berdasarkan serial komik Kurt Busiek dengan nama yang sama. Jake Schreier menjadi sutradara untuk Thunderbolts dengan Kevin Feige sebagai produser. Louis D’Esposito, Brian Chapek, Jason Tamez, dan Scarlett Johansson berperan sebagai produser eksekutif. Thunderbolts akan tayang di bioskop pada Mei 2025 mendatang.