Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seni

Kaleidoskop 2023: Lagu Indonesia Viral Paling Banyak Streaming di Sepanjang Tahun Ini

Kaleidoskop 2023 berikut ini menyoal 10 lagu Indonesia yang sukses mencatat prestasi karena paling banyak didengar dan viral di berbagai media sosial.

24 Desember 2023 | 11.02 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Anggi Marito. Foto: Instagram.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -- Kaleidoskop 2023 membuat catatan tentang lagu-lagu Indonesia yang paling banyak didengar atau streaming di berbagai platform musik. Salah satunya Spotify. Platform musik yang kini populer di berbagai kalangan itu menjadi salah satu pilihan untuk mendengarkan lagu yang viral dari berbagai media sosial, sebut saja TikTok dan YouTube.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sejak meluncurkan Spotify Wrapped 2023, sederet musisi lokal dengan karyanya meramaikan industri musik Tanah Air. Hal ini menandakan perkembangan musik Indonesia yang tak kalah dengan musisi asing dari berbagai dunia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penasaran lagu apa saja yang paling populer serta banyak didengar di sepanjang tahun ini? Berikut daftar karya dan musisi selengkapnya yang telah dirangkum Tempo.

1. Tak Segampang Itu - Anggi Marito

Lagu penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim 11 ini berhasil memecahkan rekor di Spotify Indonesia. Sempat viral di berbagai platform digital, Tak Segampang Itu kini sudah didengar lebih dari 318 juta kali di Spotify.

Anggi Marito juga mendapat penghargaan Top Radar Artist Of The Year 2023 dari Spotify Indonesia. Lagu yang rilis pada 2 Desember 2022 itu juga kini sudah ditonton lebih dari 107 juta kali di YouTube.

Lagunya yang mellow dengan lirik yang dalam jadi pilihan masyarakat Indonesia menceritakan kisah cinta yang kandas tapi tak bisa segampang itu mendapatkan pengganti. Sepanjang 2023, lagu Anggi Marito ini berseliweran di TikTok dengan 396 ribu lebih video yang diunggah oleh netizen.

2. Komang - Raim Laode

Penyanyi, Raim Laode. Dok. Spotify

Selanjutnya lagu romansa bergenre pop dari musisi Raim Laode menempati posisi kedua. Artis yang satu ini mengawali kariernya lewat kompetisi stand up comedy SUCA 2 pada 2016. Setelah itu, ia terjun sebagai penyanyi sejak 2018. Tahun ini, nama Raim Laode melejit berkat lagu Komang yang dirilis 22 Februari 2023 di YouTube.

Lagu Komang beredar di berbagai media sosial dan platform karena musiknya mudah didengar dan lirik yang romantis. Sampai saat ini, Komang sudah didengar lebih dari 276 juta kali di Spotify. Karya ini membuat namanya semakin dikenal dan mendapat berbagai penghargaan.

Raim Laode meraih dua piala sekaligus di AMI Awards yang ke-26 sebagai Pencipta Lagu Pop Terbaik dan Artis Solo Pria Pop Terbaik. Jadi kali pertamanya membawa penghargaan bergengsi Anugerah Musik Indonesia, ia juga berhasil meraih penghargaan Top 5 Song of The Year 2023 dari Spotify.

3. Sial - Mahalini

Dirilis pada 31 Maret 2023, Lagu Sial merupakan salah satu single dari Album terbaru Mahalini yang bertajuk Fabula. Sama seperti lagu lain di album barunya, seperti Bohongi Hati, Melawan Restu, Sisa Rasa, dan Kisah Sempurna, Sial jadi yang paling viral di sepanjang 2023. Lagu ini menduduki peringkat 3 Indonesia Top Local Song of the Year 2023 dengan 271 juta lebih streams di Spotify.

Lagu Sial dari Mahalini juga jadi tren yang marak beredar di TikTok, ada lebih dari 384 ribu video yang diunggah. Publik bergalau dengan lagu ini karena kisahnya menceritakan kekesalan, penyesalan, dan rasa sakit sebab mencintai orang yang salah. Terlebih, lagu ini juga menggambarkan korban ghosting yang kerap dialami dan bertanya-tanya soal kesialannya bertemu cinta semu.

Karyanya ini berhasil membuat Mahalini dinobatkan sebagai Indonesia Top Local Female Artist of the Year 2023 oleh Spotify Indonesia. Ia juga berada di peringkat 2 sebagai Indonesia Top Local Artist of the Year 2023. Lagu Sial pun meraih penghargaan sebagai Popular Song of the Year dari TikTok Awards 2023.

4. Kau Rumahku - Raissa Anggiani

Raissa Anggiani. Foto: Instagram/@raissanggiani

Raissa Anggiani berhasil menembus lebih dari 200 juta streams di Spotify berkat lagu Kau Rumahku yang rilis pada 10 Januari 2022. Karya-karyanya didengar di 183 negara oleh 22 juta pengguna dari seluruh dunia. 

Walau lagu pertamanya rilis 3 tahun lalu, nama Raissa Anggiani semakin populer berkat lagu Kau Rumahku yang juga viral di berbagai media sosial. Bersanding dengan penyanyi kenamaan Indonesia lainnya, Raissa Anggiani berada di urutan ke-4 dalam Indonesia Top Local Song of the Year 2023.

5. Tertawan Hati - Awdella

Awdella berhasil meraih penghargaan AMI Awards 2023 kategori Video Musik Favorit berkat lagu Tertawan Hati yang tembus 96 juta penonton di YouTube. Lagunya berada di peringkat ke-5 pada Top Local Song of the Year 2023 dengan jumlah lebih dari 210 juta streaming di Spotify. 

Selain meraih penghargaan sebagai lagu paling populer, Awdella juga menyabet 2 penghargaan lainnya di Spotify Wrapped 2023. Ia meraih Top Equal Artist of The Year 2023 dan Top Radar Artist of The Year 2023.

6. Runtuh - Febby Putri feat. Fiersa Besari

Runtuh dari Febby Putri dan Fiersa Besari berada di urutan lagu yang paling populer dengan lebih dari 313 juta kali streaming di 2023. Meski sudah dirilis sejak Oktober 2021, karya ini jadi salah satu lagu yang marak didengar sepanjang 2023 karena liriknya relate dengan kehidupan masa kini.

Lagu ini menggambarkan keadaan seseorang yang lelah dan kerap membohongi diri dengan berpura-pura kuat menjalani hidup. Kedua penyanyi tersebut mencurahkan isi hati mereka dengan mengajak para pendengar bahwa tidak apa-apa menangis dan runtuh. Di TikTok, ada lebih dari 137 ribu pengguna yang curhat lewat lagu ini.

7. Jiwa yang Bersedih - Ghea Indrawari

Eskpresi Ghea Indrawari, salah satu finalis Indonesia Idol 2018, setelah membawakan lagu saat berkunjung ke kantor Tempo di Palmerah, Jakarta, Jumat, 20 Juli 2018. TEMPO/Fajar Januarta

Ghea Indrawari juga jadi salah satu musisi yang lagunya paling banyak didengar di 2023. Berkat lagu Jiwa yang Bersedih, penyanyi jebolan Indonesian Idol itu mencapai perkembangan yang signifikan tahun ini. 

Dirilis pada Mei 2023, Jiwa yang Bersedih viral dengan lebih dari 159 juta kali didengar di Spotify. Tak hanya itu, lagu ini juga jadi tren yang beredar di TikTok dengan lebih dari 583 ribu video unggahan netizen.

Banyak pendengar yang merasa relate dengan lagu ini karena menceritakan perjalanan seseorang yang lelah, terluka dan merasa tak dihargai dalam kehidupan. Meski begitu, sang penyanyi menghadirkan lagu ini agar menjadi penyemangat bagi para pendengarnya yang sedang mengalami fase melelahkan tersebut.

8. Interaksi - Tulus

Penyanyi asal Minangkabau ini juga karyanya menduduki salah satu lagu yang paling banyak didengar sepanjang 2023. Lagu Interaksi yang rilis pada 2022 saat ini telah didengar lebih dari 152 juta kali di Spotify. Tulus meraih penghargaan sebagai Indonesia Top Local Artist of the Year 2023 dan Top Local Male Artist of the Year 2023 dari Spotify. 

9. Nanti Kita Seperti Ini - Batas Senja

Lagu dari Batas Senja yang satu ini berhasil menembus lebih dari 116 juta jumlah streaming di Spotify. Rilis pada 27 September 2022, lagu indie yang romantis tersebut kerap menjadi pilihan netizen untuk mengisahkan cerita cinta mereka yang mengharukan. 

Sepanjang 2023, lagu ini kerap berseliweran di TikTok dan berbagai media sosial lainnya. Sebab lagunya punya irama yang menenangkan dengan lirik yang mendalam. Ada lebih dari 138 ribu unggahan di TikTok dengan lagu Nanti Kita Seperti Ini.

10. Penjaga Hati - Nadhif Basalamah

Terakhir, lagu dari penyanyi Nadhif Basalamah berjudul Penjaga Hati. Lagu yang saat ini tembus 103 juta streams di Spotify berhasil menduduki peringkat teratas tangga lagu. Baru 4 bulan dirilis, tepatnya pada 11 Agustus 2023, lagu Penjaga Hati saat ini menempati posisi pertama Top Music Video di YouTube dengan lebih dari 34 juta kali tayangan.

Lagu ini juga masuk di berbagai tangga lagu global. Berkat liriknya yang romantis dan menyentuh, Penjaga Hati hadir di berbagai kanal digital streaming platform (DSP), seperti Spotify, TikTok Music, Apple Music, YouTube Music. Tak hanya itu, berkat karya barunya itu, Nadhif sukses menjadi satu-satunya lagu Indonesia yang berhasil menembus 100 global daily chart.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus