Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Keseruan Cast Harus Kawin Syuting Plus Piknik di Bali dan Nusa Lembongan

Pemeran serial WeTV Original Harus Kawin berbagi keseruan saat syuting di Bali dan Nusa Lembongan,

21 Desember 2023 | 20.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Para cast serial WeTV Original "Harus Kawin" dalam konferensi pers di CGV fX Sudirman pada Rabu, 20 Desember 2023. Foto: WeTV Original

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Serial WeTV Original Harus Kawin mengambil lokasi syuting di Bali dan Nusa Lembongan. Tak hanya pemain utama, seluruh rombongan cast rupanya sama-sama diterbangkan dan berbagi keseruan di pantai hingga piknik.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat jumpa pers di CGV fX Sudirman, Jakarta, Rabu, 20 Desember 2023, aktris Angela Gilsha yang mewakili para pemeran, mengungkapkan nuansa baru yang mereka rasakan selama 40 hari syuting di pulau-pulau tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Sudah pasti vibes-nya beda lah ya sama syuting di Jakarta. Lebih santai, dekat sama pantai jadi kita ke pantai, kita piknik, kita makan-makan. Pokoknya banyak banget kita spend time together, apalagi semuanya lucu ya anak-anaknya. Semuanya komedi banget, tiap ngobrol pasti ada aja kebodohannya,” ucap Angela.

Sutradara Vemmy Sagita membeberkan bagaimana tiap cast sudah diterbangkan bersama-sama sejak awal keberangkatan ke lokasi. 

“Semuanya dibawa. Ada sih yang nyusul, (cast) orang tua paling ya belakangan. Tapi kalau anak muda semuanya dari awal udah berangkat. Kita udah rombongan sirkus dari Jakarta ke Bali, Bali ke Nusa Lembongan, Nusa Lembongan ke Bali lagi, baru ke Jakarta,” tutur Vemmy pada Tempo.  

Serial Harus Kawin mayoritas terdiri dari aktor dan aktris muda, di antaranya Haico Van Der Veken, Kevin Julio, Junior Robert, Fatih Unru, Gabriella Ekaputri, Angela Gilsha, dan Lorenzo Abraham. Sedangkan aktris seniornya terdiri dari Adipura, Debby Sahertian, dan Karina Suwandi.

Ketika Junior Roberts ditanyai soal pengalamannya seru-seruan, Kevin Julio menimpali, “Dia ketuanya tuh sering ajak-ajak kumpul malam-malam. Malam-malam selalu telponin gue, ‘Ayo dong cabut kita nih biar bonding.’”

“Kita sih cuma tiap malam main game sih ya, Vin,” sahut Junior. 

Di dua lokasi tersebut, mereka akan banyak melakukan adegan di area pantai, salah satunya tempat bernama Pulau Kelinci yang dijuluki surganya para pencari jodoh. Pusat cerita serial ini dari awal hingga mendekati akhir ada di Pulau Kelinci tersebut.

Soal pemilihan lokasi, Vemmy mengatakan ia dan kru mencari sebuah pulau yang sudah memiliki banyak fasilitas di dalamnya, termasuk rumah sakit untuk keberlangsungan proses syuting. 

“Gue juga pengen memperlihatkan ambience pulau tersebut. Memang sebenarnya di eksterior pulaunya enggak terlalu banyak, tapi ada satu villa di sini yang kayaknya cuma Pulau Nusa Lembongan yang punya tempat itu. jadi gue sengaja ke sana untuk dapatin beach-front villa yang memang sangat tropikal villa banget untuk stay mereka bareng-bareng nanti di sana,” tambahnya.

Serial WeTV Original Harus Kawin tayang pada 5 Januari 2024 di platform WeTV, sedang episode berlatar serba pantai ini mulai bisa ditonton di episode kedua.

 

GABRIELLA KEZIAFANYA BINOWO

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus