Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Setelah lama tidak muncul di layar kaca, Angel Lelga kini kembali dengan meluncurkan lagu religi berjudul 'Doa Pintaku'. Lagu ini menyampaikan pesan mendalam tentang kerendahan hati seorang manusia yang penuh ujian dan kesalahan, memohon ampunan dari Tuhan agar diberikan keselamatan, baik di dunia maupun akhirat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pilihan Editor: 5 Lagu Religi Bertema Lebaran, Bimbo hingga Tasya Kamila
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Bukan hanya sekadar lirik lagu yang dinyanyikan saja, tapi begitu saya baca liriknya dan saya lantunkan itu seperti saya berdoa 'Ya Allah ampuni dosaku, Ya Allah ini doa pintaku, selamatkan aku dunia dan akhirat.' Ini kan sebenarnya doa kita," kata Angel saat berkunjung ke kantor Tempo, Palmerah, Jakarta pada Rabu, 5 Maret 2025.
Lagu yang dirilis bertepatan menjelang bulan Ramadan atau pada Jumat, 21 Februari 2025 ini ditulis oleh Tengku Shafick. Beberapa nama lain juga terlibat seperti Dea Mirella sebagai Co-Producer dan Ayu Purnamasari sebagai vocal director sekaligus backing vocal. Single ini diproduksi oleh Angel Lelga Records yang sengaja ia buat untuk perilisan single ini.
Tentang Lirik Lagu Doa Pintaku
Angel menilai bahwa lirik 'Doa Pintaku' mudah diingat dan diterima oleh para pendengarnya. Hal ini terbukti ketika dia tampil membawakan lagu tersebut di sebuah acara komunitas ibu-ibu di Tangerang Selatan beberapa waktu lalu. Ia diminta untuk menyanyikannya sampai dua kali padahal saat itu, lagu 'Doa Pintaku' belum dirilis. "Terus saya ulang lagi satu kali, ibu itu bisa mengikuti bait belakangnya,” ungkap Angel. Sebelum dirilis secara resmi lagu ini sudah pernah ditampilkan secara off air olehnya sebanyak empat kali.
Penyanyi dan pemain sinetron Angel Lelga di Redaksi TEMPO, Palmerah, Jakarta, 5 Maret 2025. Tempo/Subekti.
Penulisan lirik lagu ini pun disesuaikan dengan warna suara Angel Lelga. Sebelumnya ia diberikan dua lagu, namun tidak diambil. "Saya enggak dapet feel-nya," ujarnya. Ketika membaca lirik yang dibuat oleh Tengku Shafick, ia langsung merasa cocok. Hanya membutuhkan dua hari untuk membuat lirik dan melakukan rekaman. Angel merasa sangat dimudahkan dalam perilisan lagunya ini. Mulai dari lirik sampai pembuatan musik videonya.
Angel merasakan perbedaan ketika membawakan lagu ini di atas panggung dengan pengalamannya terhadulu. Ia seperti sedang berdoa bersama dengan para penonton karena lirik lagunya. "Begitu naik panggung kayak hikmat. Kayak saya tuh merasa penonton juga harus berdoa sama aku," tuturnya. Tidak jarang juga dirinya terbawa suasana sampai menangis ketika membawakan lagu ini. “Jadi saya terbawa sehingga saya bisa nangis sendiri,” ujarnya.
Alasan Angel Lelga Merilis Lagu Doa Pintaku
Angel bercerita awalnya lagu ini hanya untuk unggahan produk busana muslimah miliknya. Tapi ternyata lagu ini mendapat respons yang positif hingga beberapa kali mendapatkan tawaran untuk menyanyikannya secara off air. Melihat hal tersebut akhirnya Angel pelan-pelan membentuk tim, merilis lagu secara resmi, dan melakukan promosi di bulan Ramadan ini. "Saya anggap ini lagu memang lagu syiar," ucapnya.
Sebelum akhirnya rilis, Angel mengakui bahwa tidak ingin terlalu serius dengan lagu ini. Dirinya sudah tidak mau aktif lagi di dunia hiburan dan memutuskan untuk lebih istiqomah. Namun akhirnya ia memutuskan menjadikan lagu ini untuk menyebarkan kebaikan. Ia juga tidak memikirkan target kedepannya untuk lagu ini. “Saya mengalir saja,” ujarnya.
Angel Lelga berharap 'Doa Pintaku' bisa memberikan inspirasi bagi banyak orang dan diterima positif oleh masyarakat. "Kita sebagai manusia yang banyak dosanya yang enggak luput dari kesalahan dan dosa, sebesar apapun kalau kita sungguh-sungguh memohon, meminta ampunan kepada Allah, Allah pasti mengampuni," kata Angel mengenai pesan yang ingin disampaikan lewat lagu ini. Single ‘Doa Pintaku’ sudah dapat didengarkan di berbagai platform musik digital. Selain itu, video liriknya juga telah tersedia di kanal YouTube resmi Angel Lelga.
SOFWA NAJLA TSABITA SUNANTO
Pilihan Editor: Debu dan Dul Jaelani Kolaborasi Rilis Lagu Mabuk Lagi