Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seni

Nicki Minaj Beri Kejutan Setiap Jumat Sampai Album Baru Pink Friday 2 Rilis

Album sekuel Pink Friday 2 didedikasikan khusus untuk penggemarnya sebagai hariah atas dukungan mereka kepada Nicki Minaj.

3 Oktober 2023 | 23.14 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Nicki Minaj. Foto: Instagram.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Nicki Minaj baru saja memberikan kejutan kepada penggemar dengan menyampaikan pesan yang menyentuh. Pada video yang diunggah Ahad, 1 Oktober 2023 di akun X pribadinya, dia mengatakan bahwa album terbarunya yang berjudul Pink Friday 2 adalah hadiah untuk Barbz (penggemar Nicki Minaj) atas dedikasi mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Yang unik, Nicki Minaj menjelaskan konsep kejutan di album terbarunya. Dalam cuitan tersebut, Nicki menginginkan fansnya agar mengklik tautan khusus demi mendapatkan kejutan spesial darinya.

Nicki Minaj Janji Beri Hadiah Baru ke Fans Setiap Jumat

Tautan tersebut berhubungan dengan albumnya. Minaj mengimbau fans untuk menyimpan clue album barunya itu. Nicki mengatakan bahwa ke depan, dia akan memberikan hadiah baru untuk Barbz, nama fandomnya, pada setiap Jumat. Hadiah akan mengarah pada perilisan Pink Friday 2 yang sangat dinanti-nantikan, selama penggemar menyimpannya terlebih dahulu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ingin membuat penggemarnya penasaran, Nicki Minaj tidak memberi banyak petunjuk hadiah seperti apa yang akan didapatkan. Namun, dia menjelaskan bahwa setiap Jumat akan menjadi hari yang spesial untuk Pink Friday.

Karya terbaru Nicki dijadwalkan rilis pada 17 November tahun ini. Album ini juga akan menjadi sekuel dari album ikoniknya berjudul Pink Friday yang dirilis pada 2010.

Fans Dapat Pesan Menyentuh dari Nicki Minaj

Barbz tak hanya disuguhi kejutan spesial dari Nicki, dia pun menyampaikan pesan yang menyentuh hati kepada para pendukungnya dengan menyebut album terbarunya sebagai "hadiah" bagi mereka atas dedikasinya dalam mendukung Minaj. Nicki menanggapi seorang penggemar yang menantikan album tersebut dengan mengatakan kepada mereka, "Aku sangat bersyukur kalian masih di sini bersamaku."

Nicki menyebut fansnya dengan perasaan haru. "Album ini adalah hadiah atas cinta dan kesabaran kalian yang tiada henti. Kalian akan melihat mengapa album ini lebih baik daripada gabungan album lainnya. #PinkFriday2,” tutur Nicki.

Pink Friday 2 bukan satu-satunya hal yang Barbz nantikan dalam waktu dekat. Baru-baru ini terungkap bahwa Nicki akan menjadi headline tur Jingle Ball iHeartRadio bersama SZA, Olivia Rodrigo, dan banyak lagi pada tahun ini. Cuplikan dari tur tersebut juga akan ditampilkan untuk pertama kalinya dalam acara TV spesial berdurasi dua jam, yang ditayangkan di ABC pada 21 Desember 2023.

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus