Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Film animasi Indonesia, Jumbo, telah menarik perhatian publik. Tidak hanya ceritanya yang menarik, pengisi suara dalam film animasi ini juga membuat penasaran. Lalu, siapa saja pengisi suara dalam film animasi yang hingga kini ditonton lebih dari 2 juta penonton tersebut?
1. Prince Poetiray
Prince kali ini berkesempatan untuk mengisi suara pemeran utama bernama Don. Don adalah seorang anak laki-laki yang gembul dan sering diejak. Ia suka untuk membaca buku dongeng peninggalan ayah dan ibunya dan berniat untuk mengisahkan dongeng-dongeng yang dia baca agar tidak dibully lagi oleh orang-orang karena fisiknya.
2. Bunga Citra Lestari atau "BCL"
BCL kali ini memerankan pengisi suara sebagai ibu Don yang sudah meninggal. Sebelum meninggal, ibu Don dan ayah Don memang sudah membuat buku dongen untuk disimpan oleh Don dan dibacakan kemudian hari. BCL sendiri mengaku bahwa dari karakter ini ia merasakan nostalgia antara dia dengan anaknya yang sering ia bacakan dongeng.
3. Ariel Noah
Ariel kali ini bermain bersama BCL untuk memerankan orang tua Don. Ia menjadi karakter ayah Don yang sudah meninggal.
4. Quinn Salman
Quinn menjadi salah satu pemeran karakter menjadi teman Don. Ia menjadi teman baru Don dari dunia arwah yang lemah lembut, suka membantu, dan selalu menepati janji. Ia merupakan arwah anak kecil yang terpisah dari keluarganya usai ayah dan ibunya diculik. Meri meminta bantuan Don, Nurman, serta Mae untuk menemukan orang tuanya kembali.
5. Cinta Laura Kiehl
Cinta Laura kali ini memerankan karakter Ibu Meri, salah satu arwah orang tua Meri yang diculik oleh pemburu hantu dan bisa berbahasa Indonesia dan Jerman.
6. Karakter Kambing
Ada tiga karakter kambing yang muncul dalam perjalanan Don dan teman-temannya. Ketiga karakter ini diperankan oleh Angga Dwimas Sasongko sebagai kambing Nurman yang berukuran kecil (Mbek), Chicco Jerikho sebagai kambing cokelat berambut putih (Mbeek), dan Ganindar Bimo sebagai kami poni berwarna biru kehijauan (Mbeeek).
7. Yusuf Ozka
Yusuf memerankan Nurman, salah satu sahabat Don yang selalu jadi teman terbaik dan siap sedia. Dia menjadi penggembala tiga kambing milik kakeknya yang masing-masing bernama Mbek, Mbeek, dan Mbeeek.
8. Graciella Abigail
Graciella Abigail kali ini menjadi sahabat dari Don dengan nama lakon Maesaroh atau kerap dipanggil "Mae". Biasanya, Mae akan menjadi penengah jika Don dan Nurman berbeda pendapat.
Adinda Jasmine berkontribusi dalam penulisan artikel ini.
Pilihan Editor: Serba-serbi Pencapaian Film Jumbo
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini