Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Sinopsis Transformers: Rise of the Beasts yang akan Tayang Juni 2023

Transformers: Rise of the Beasts film sekuel ketujuh dari seri Transformers dijadwalkan tayang pada Juni 2023

12 Mei 2023 | 13.37 WIB

Sutradara Steven Caple Jr. berfoto dengan sejumlah kendaraan yang akan tampil di film Transformers: Rise of the Beasts. Instagram/Steven Caple Jr.
Perbesar
Sutradara Steven Caple Jr. berfoto dengan sejumlah kendaraan yang akan tampil di film Transformers: Rise of the Beasts. Instagram/Steven Caple Jr.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Transformers: Rise of the Beasts film sekuel ketujuh dari seri Transformers dijadwalkan tayang pada Juni 2023. Mengutip Transformers Movie, film Transformers: Rise of the Beasts akan mengambil setting tahun 1990-an. Lokasinya bertempat di Los Angeles dan Machu Picchu, Montreal, Brooklyn.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Film bergenre petualangan aksi yang menampilkan aksi dari Optimus Prime CS itu disutradarai oleh Steven Caple Jr. Mengutip IMDb, seri Transformers ini dibintangi oleh Anthony Ramos dan Dominique Fishback. Ada pula beberapa pengisi suara, yaitu Michelle Yeoh, Ron Perlman, Peter Dinklage, dan Pete Davidson.

Sinopsis Transformers: Rise of the Beasts

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mengutip Collider, cerita film ini akan mengikuti kisah kelompok manusia dan Transformers ketika berjuang melawan ancaman baru. Di film ini, para karakter Transformers akan berubah menjadi bentuk robot, mobil, dan binatang, seperti gorila, macan tutul, dan naga.

Film ini akan memperkenalkan karakter baru, termasuk Optimus Primal yang merupakan versi alternatif dari Optimus Prime dalam bentuk gorila, juga Mirage dan Arcee. Film ini juga memperkenalkan karakter antagonis baru, Scourge yang merupakan seorang Decepticon dan ancaman besar bagi para karakter Transformers dan manusia.

Cerita bermula pada 1994, pemuda asal Brooklyn, Noah Diaz (Anthony Ramos) dan peneliti artefak, Elena Wallace (Dominique Fishback) memulai petualangan menjelajahi dunia bersama para Autobots dan Transformers lainnya, Maximals, Predacons, dan Terrorcons. 

Noah dan Elena kemudian terlibat dalam konflik Optimus Prime dan para Autobots dengan musuhnya, Scourgh. Scourgh ini pemimpin dari Terrorcons, kelompok yang dikuasai oleh Unicorn menakutkan yang berambisi menghabisi para Autobots. Scourgh diceritakan sebagai musuh baru para Autobots dalam konflik kali ini.

Kemunculan Scourgh sebelumnya telah diprediksi oleh Optimus Prime. Ia mengingatkan Optimus Primal akan ada ancaman dari makhluk yang sangat besar dan belum pernah terlihat sebelumnya. 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus