Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Tiara Andini di Festival Pasar Musik 2023: Galau hingga Joget dengan Ziva Magnolya

Tiara Andini berduet bersama Ziva Magnolya dan memilih salah satu penonton untuk berpura-pura sebagai Jefri Nichol.

11 Februari 2023 | 15.52 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Tiara Andini tampil di Festival Pasar Musik 2023 di Gambir Expo, Jakarta, Jumat, 10 Februari 2023. TEMPO/Marvela

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Tiara Andini menjadi salah satu penyanyi yang tampil di Festival Pasar Musik 2023 hari pertama, Jumat, 10 Februari 2023. Mengenakan busana perpaduan hitam dan biru dengan rambut dikepang dua, Tiara membuka penampilannya dengan lagu Janji Setia dan Hadapi Berdua.

"Apa kabar teman-teman semuanya? Dari jam berapa di sini? Ada yang dari jam 2 siang? Jam 1? Dari siang banget ya," kata Tiara menyapa penonton sebelum melanjutkan lagu ketika. "Walaupun dari siang, masih semangat dong sama aku? Kita nyanyi bareng."

Ziva Magnolya Ikut Meriahkan Penampilan Tiara Andini

Tiara juga menyapa sahabatnya, Ziva Magnolya yang menyaksikannya dari barisan depan. Ziva sebelumnya sudah tampil di panggung lain di Festival Pasar Musik 2023. "Di sini selain ada aku, ada Ziva Magnolya juga di sini, guys. Jadi dia tadi udah nyanyi duluan tadi sore," kata Tiara.

Di lagu penutupnya, Tiara mengajak Ziva untuk naik ke atas panggung berduet lagu Gemintang Hatiku. Keduanya asyik berjoget bersama mengikuti irama lagu yang ceria. Penonton juga melompat sambil bernyanyi bersama.

Penyanyi asal Jember 21 tahun ini juga menyanyikan Menjadi Dia, Bahaya, Cintanya Aku, dan Maafkan Aku #TerlanjurMencinta. Tiara mengajak penonton untuk mengangkat tangan mereka dan mengikuti lambaian tangannya. Di sela-sela penampilannya, Tiara juga sempat menawarkan minum ke beberapa penonton di dekat panggung. Ia melemparkan botol air mineral ke penonton yang membutuhkan.

Tiara Andini Ajak Penonton Naik ke Atas Panggung

Sebelum menyanyikan lagu Merasa Indah, Tiara tiba-tiba memilih salah satu penonton pria untuk naik ke atas panggung. Pilihan Tiara berdasarkan pengamatannya karena sejak awal penonton pria tersebut sangat bersemangat menyaksikannya. Penonton bernama Richard tersebut terlihat malu-malu dan tidak menyangka dipilih oleh Tiara.

Richard diminta Tiara untuk berakting layaknya Jefri Nichol yang menjadi model video klip lagu Merasa Indah milik Tiara Andini. "Karena mas ada di sini, aku mau kasih kesempatan buat mas bilang ke teman-teman semua untuk nyalain flashlight," kata Tiara. Sesekali, Tiara juga memberi kesempatan Richard untuk menyanyikan penggalan lagu Merasa Indah di atas panggung.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus