Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tokoh

Bukan teror

Junus effendy habibie, 56, terkena musibah. ia kedatangan perampok bertopeng. namun ada yang menduga itu bukan peram pokan biasa, tapi sebuah teror politik.

12 Februari 1994 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

SAMPAI pekan lalu, telepon terus berdering di kediaman Duta Besar RI untuk Inggris, Junus Effendy Habibie, 56 tahun. Penelepon menyampaikan rasa simpati sehubungan dengan musibah yang dialami keluarga Fanny, panggilan sang Dubes. "Rasanya masih trauma. Tapi alhamdulillah, kami sekeluarga selamat," ujar adik Menteri Negara Riset dan Teknologi B.J. Habibie ini kepada Linda Djalil dari TEMPO. Musibah itu terjadi Rabu malam dua pekan lalu. Hampir tengah malam ia pulang ke rumah. Di kamar, dilihatnya sang istri, Mieke, tengah khusyuk membaca Quran. Fanny pun langsung ke kamar mandi. Belum sempat ia membuka baju, tiba-tiba terdengar Mieke menjerit keras. Fanny keluar. "Eh, bini gue sudah di tempat tidur lagi dicekik sama orang bertopeng. Langsung saja orang itu saya hajar dengan tangan kosong," kata ayah tiga anak itu. Perlawanan Fanny bertambah seru begitu ada lagi tiga orang bertopeng menghadangnya. "Saya gebuk satu di antaranya. Tapi saya juga tergores benda tajam. Saya disuruh tiarap. Karena cuma sendirian, saya ya nurut. Eh, mereka malah lari terbirit- birit," kata Fanny. Melihat modusnya, yang cuma menyambar jam tangan dan tas Fanny -- berisi uang dolar dan rupiah -- banyak yang menduga, apa yang dilakukan manusia bertopeng itu bukanlah perampokan sembarangan, tapi sebuah teror politik. Ini dikaitkan dengan adanya kelompok yang tak suka dengan prakarsa Fanny mempertemukan tokoh Timor Timur di luar negeri tempo hari. Sejak acara itu diadakan, Fanny sering menerima telepon gelap dan surat ancaman, sampai-sampai ia tidur dari hotel ke hotel. Tapi Fanny sendiri membantah adanya teror politik tersebut. "Saya berkesimpulan, mereka adalah perampok," ujarnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus