BINTANG film Greta Garbo muncul sejak zaman film bisu dulu.
Main dalam 27 buah film, antara lain Matahari, Ninotchka, Anna
Karenina, Grand Hotel.Film bicaranya yang pertama: Anna
Christie. Berasal dari Swedia, nama aslinya Greta ustafson,
umurnya kini 70 tahun, tinggal di New York di daerah mahal di
last Side, di sebuah apartemen yang diisi barang-barang. Miss
Garbo punya beberapa telepon di beberapa kamarnya. Tapi jangan
kira anda bisa menemukan namanya di buku telepon. Rupanya dia
ingin hidup menyendiri dan hanya mempunyai beberapa orang teman
akrab. Miss Garbo lah yang biasanya menelepon mereka dengan nama
kodenya: "Heisaya GG".
Toh Greta Garbo tidak segila si orang kaya Howard Hughes, walau
memang membatasi diri. Keluar rumah, dia selalu mengenakan
kacamata hitam. Di rumahnya gorden selalu tertutup untuk
melindungi cahaya terang dari luar. Dalam suasana temaram,
biasanya kamarnya berbau asap rokok. Dia memang perokok berat.
Selalu menghindar dari kerumunan orang apalagi pers. Kata
seorang temannya, beberapa tahun lalu Greta Garbo berniat
mengadakan operasi plastik untuk mengurangi sedikit ketuaannya.
Tapi niatnya itu dibatalkan. Mungkin karena inilah Garbo kurang
rela- memperlihatkan diri dalam ketuaan.
Tapi siapapun yang mengenalnya sejak dia muda, 20 atau 30 tahun
lalu, lekuk-lekuk di rahangnya sekarang masih menunjukkan
Greta Garbo si cantik dahulu. Ada pula yang mengatakan,
sesungguhnya Garbo seorang yang pemalu--yang akan ketawa
cekakakan kalau mendengar banyolan-banyolan (kotor) yang
dirasanya lucu. Ada pula yang berkata, dia artis besar yang
tidak pernah tamat sekolah rakyat biarpun dia main film dari
buku orang-orang terkenal (Ninotchka oleh Melchio Lengyel, Anna
Karenina oleh Tolstoy). Ketika Umurnya 14 tahun, ayahnya
meninggal. Greta yang yatim kemudian bekerja membantu tukang
daging. Sejak itu, rupanya, Greta tidak sempat sekolah. Bahkan
kabarnya tidak pernah membuka buku sebuah pun. Hingga sekarang.
Cuma jiwa seninyalah yang begitu menonjol (dia juga ahli
barang-barang antik) yang telah mengangkatnya jadi begitu
terkenal.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini