Real Madrid lolos ke perempat final Liga Champions setelah menang adu penalti lawan Atletico Madrid, Kamis 13 Maret 2025 pagi WIB. Atletico Madrid unggul 1-0 di waktu normal sehingga agregat 2-2.
Pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan. Di babak tambahan kedua tim gagal menambah gol sehingga pertandingan dilanjutkan ke adu penalti.
Pada penalti pertama, Kylian Mbappe maju sebagai eksekutor dan sukses menjalankan tugasnya. Alexander Sorloth yang menjadi eksekutor pertama Atletico Madrid juga berhasil melaksanakan tugasnya, Skor 1-1.
Di penalti kedua, Jude Bellingham berhasil mencetak gol. Begitu pula dengan Julian Alvarez meskipun ia sempat tergelincir. Namun lewat pantauan VAR, penalti Alvarez dinyatakan gagal karena ia dinyatakan melakukan dua tendangan saat tergelincir lantaran kakinya lebih dulu menyentuh bola. Skor 2-1 untuk Real Madrid.
Pada penalti ketiga, Federico Valverde dan Angel Correa bisa mencetak gol. Skor 3-2 untuk Madrid. Di penalti keempat, Jan Oblak berhasil mengagalkan tendangan Lucas Vazquez. Namun Marcos Llorente juga tidak bisa mencetak gol karena tendangannya membentur tiang.
Rudiger lalu berhasil mengantar Madrid lolos ke perempat final. Meski tendangannya sempat dibendung Oblak, namun bola tetap masuk ke gawang. Skor 4-2 untuk Madrid dalam adu penalti.
Foto: Reuters
Editor: Ridian Eka Saputra
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini