Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Arnold Schwarzenegger di Iklan Mobil Listrik BMW iX, Jadi Dewa Zeus

Arnold Schwarzenegger menyatakan tertarik pada mobil listrik BMW iX dan SUV serta truk listrik lainnya yang akan memasuki pasar AS tahun ini.

15 Februari 2022 | 12.32 WIB

Prototipe BMW iX Flow di pameran Consumer Electronics Show 2022. (BMW)
Perbesar
Prototipe BMW iX Flow di pameran Consumer Electronics Show 2022. (BMW)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - BMW memilih Arnold Schwarzenegger untuk menjadi bintang iklan Super Bowl terbaru mobil listrik baterai BMW iX.

Dia ditemani oleh aktris Salma Hayek. Arnold didapuk sebagai Zeus, Sang Dewa Petir Yunani. Sedangkan Salma Hayek jadi istrinya, Dewi Hera.

Arnold Schwarzenegger pernah menjabat Gubernur California dua periode setelah beken sebagai aktor laga nomor wahid.

Zeus mendapatkan kejutan dari Hera berupa hadiah mobil listrik SUV BMW iX. Dalam film iklan berdurasi 60 detik tersebut Zeus pergi ke Palm Springs untuk pensiun. Di sana dia kadang menggunakan kereta golf dan mengganggu tetangganya.

Hera lantas memberinya BMW iX. "All-electric?" kata Zeus berseru sambil terkejut. Pasangan dewa-dewi itu pun naik SUV listrik BMW iX all-electric keliling kota sambil berdendang.

Aktor dan mantan Gubernur California Arnold Schwarzenegger, menarik perhatian warganet saat pandemi COVID-19 saat mengunggah video di akun Instagram miliknya yang menunjukan dirinya sedang berendam dalam jacuzzi dan memberi makan keledai miliknya. Video ini menghasilkan lebih dari 12.500 pencaharian. Instagram/@

BMW mencoba untuk sungguh-sungguh menghilangkan stigma mobil listrik. Arnold Schwarzenegger mengatakan harus menciptakan sebuah gerakan untuk itu.

"Saya akan mendorong kendaraan bahan bakar alternatif dari sini ke keabadian," kata Arnold Schwarzenegger.

Zeus Schwarzenegger memang menyukai mobil listrik. Dia mengubah salah satu Hummer miliknya menjadi mobil hidrogen. Sedangkan SUV Mercedes G-Class dioprek menjadi bertenaga listruk baterai.

Arnold Schwarzenegger menyatakan tertarik pada mobil listrik BMW iX dan SUV serta truk listrik lainnya yang akan memasuki pasar AS tahun ini. Teman-temannya di gym bahkan binaragawan hardcore pun sudah menyukai mobil listrik.

JOBPIE | HINDUSTAN TIMES

BacaMobil Listrik Baru BMW iX M60 2023 Bakal Debut

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus