Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Porsche 911 Carrera 4S Cabriolet adalah mobil sport dengan teknologi terkini. Di Sirkuit, Porsche dapat diandalkan untuk mengebut dan bersaing dengan supercar lainnya seperti Ferrari atau Lamborghini. Beda cerita jika mobil super kencang ini diajak melewati jalan berbukit dan terjal. Inilah yang dilakukan pengemudi Porsche asal Bulgaria ini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam sebuah video yang diunggah di channel Youtube, aksi ini sempat terekam kamera saat berada di dekat Sofia, Bulgaria. Kegilaan ini didokumentasikan oleh sepasang pengendara sepeda gunung yang sedang dalam perjalanan, mereka terganggu oleh kedatangan mobil sport Jerman itu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam tayangan tersebut menunjukkan Porsche 911 Carrera 4S Cabriolet hitam, lengkap dengan atap merah dikendarai seorang pria tua menyusuri jalan sempit yang ditutupi oleh batu. Sementara sebuah SUV tidak mengalami kesulitan saat melintasi jalan, ground clereance 911 membuatnya kurang ideal untuk jalanan yang terjal dan berbatu tersebut.
Pada detik ke-20 dalam video itu, roda kanan depan sempat terangkat dari tanah ketika mobil sport meluncur di jalanan tanah. Untungnya tidak sampai terjungkal. Beberapa detik kemudian, bagian bawah bumper belakang terdengar menghantam tanah dengan keras. Kemungkinan ada yang penyok.
Kenekatan dari pengemudi tetap memaksa melanjutkan perjalanan. Dari unggahan di laman facebook, sejumlah komentar dari warga net mengungkap aksi pria itu bukan pertama kali, ia sering beraksi dengan mobil Porsche miliknya.
Mungkin saja, jalan tanah itu pintu masuk menuju tempat tinggalnya di ujung jalan berbatu? Atau mungkin dia hanya menghabiskan sebagian uang pensiunnya dengan Porsche dan ingin menikmatinya untuk offroad?
CARSCOOPS