Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Intip Koleksi Mobil Hadi Tjahjanto yang Dilantik Jadi Menteri Agraria

Berikut adalah daftar koleksi mobil dan motor Menteri Agraria Hadi Tjahjanto:

15 Juni 2022 | 16.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Gestur Hadi Tjahjanto setelah dilantik sebagai menteri oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 15 Juni 2022. Eks Panglima TNI Marsekal (Purn) itu dilantik sebagai Menteri Agraria menggantikan Sofyan Djalil. TEMPO/Subekti

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden RI Joko Widodo alias Jokowi resmi melantik Eks Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) hari ini, Rabu, 15 Juni 2022. Hadi Tjahjanto menggantikan posisi Menteri ATR lama, Sofyan Djalil.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hadi Tjahjanto sebelumnya menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari tahun 2017 hingga 2021. Setelah pensiun dari TNI, Hadi juga sempat ditunjuk Jokowi menjadi Komandan Lapangan gelaran MotoGP Mandalika.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menjabat sebagai Menteri Agraria yang baru, Hadi Tjahjanto tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 20 miliar, tepatnya Rp 20.565.908.278. Harta kekayaan tersebut terakhir kali dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 7 Juni 2021.

Berdasarkan data LHKPN, harta kekayaan Hadi Tjahjanto terdiri dari harta tanah dan bangunan senilai Rp 6.970.000.000, alat transportasi dan mesin senilai Rp 486.450.000, harta bergerak lainnya Rp 1.905.000.000, surat berharga Rp 3 miliar, serta kas dan setara kas senilai Rp 8.204.458.278.

Dari total kekayaannya, tercatat eks Panglima TNI memiliki tiga koleksi mobil, yakni Toyota Kijang tahun 2004, Honda CR-V dan Toyota Kijang tahun 2015. Selanjutnya Hadi juga memiliki satu koleksi motor merek Honda tahun 2002.

Berikut adalah daftar koleksi mobil dan motor Menteri ATR Hadi Tjahjanto:

1. Toyota Kijang tahun 2004 senilai Rp 85 juta
2.Toyota Kijang Innova tahun 2015 senilai Rp 245 juta
3.Honda CR-V tahun 2009 senilai Rp 154 juta
4.Sepeda motor Honda tahun 2002 senilai Rp 2.450.000.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus