Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Ira Wibowo Tak Suka Air Putih, Kok Bisa Awet Muda?

Meski mengaku tak suka minum air putih yang sangat baik buat tubuh, Ira Wibowo tetap melakukannya. Apa rahasia awet muda lainnya?

22 Desember 2018 | 16.35 WIB

Artis Ira Wibowo hadir dalam silahturahmi bersama warga dan Ahok di Rumah Lembang, Menteng, 24 November 2016. TEMPO/Ilham Fikri
material-symbols:fullscreenPerbesar
Artis Ira Wibowo hadir dalam silahturahmi bersama warga dan Ahok di Rumah Lembang, Menteng, 24 November 2016. TEMPO/Ilham Fikri

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Ira Wibowo sudah aktif di dunia hiburan sejak 1984. Wanita berusia 51 tahun ini tetap terlihat awet muda dengan perawatan kecantikan yang sederhana.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ira memang tidak suka menggunakan makeup yang terlalu menor, karena itu selalu terlihat cantik natural. Namun, Ira mengatakan kalau kiat awet mudanya sebenarnya sederhana.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Sebenarnya yang basic-basic saja, yang wajib itu sabunnya sabun khusus memang pasti. Pelembab pagi, malam, dan tabir surya,” tutur Ira di Jakarta, Kamis, 20 Desember 2018.

Dia juga mengatakan kalau hal lain yang dilakukan adalah memastikan untuk selalu membersihkan muka dan menghapus makeup sebelum tidur. Selain itu, hanya perlu gaya hidup yang sehat.

“Mengusahakan untuk cukup tidur, tidak merokok, minum air putih yang banyak,” lanjut Ira.

Perempuan blasteran Jerman ini mengatakan kalau dirinya sebenarnya tidak terlalu suka air putih karena suka minuman yang ada rasanya. Karena itu, minum air putih yang banyak sebenarnya menjadi tantangan untuk Ira.

Tidak hanya itu, Ira menambahkan kalau hidup bersyukur juga menjadi salah satu kiat awet mudanya. Banyak senyum membantu Ira selalu terlihat awet muda. Kalau untuk olahraga, ia tidak melakukan yang terlalu heboh.

“Olahraga biasanya sepeda dan jalan cepat. Setiap kapan, tidak tentu sih. Kalau di rumah bisa treadmill setiap hari,” jelas Ira.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus