Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

MINI Tua Mr Bean Ini Diubah Jadi Mobil Listrik

MINI tua ini telah terjual lebih dari lima juta unit yang dipasarkan antara tahun 1959 dan 2000 dan sekarang menjadi mobil bebas emisi.

29 Maret 2018 | 18.54 WIB

Mini mirip milik Mr Bean yang dimodifikasi menjadi mobil listrik. Sumber: thesun.co.uk
material-symbols:fullscreenPerbesar
Mini mirip milik Mr Bean yang dimodifikasi menjadi mobil listrik. Sumber: thesun.co.uk

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, London - Sejumlah insinyur di pabrikan yang berbasis di Oxford memodifikasi mobil MINI klasik mirip mobil milik Mr Bean dengan 30 baterai lithium. Dengan baterai ini, si MINI bisa menempuh jarak 65 mil atau 105 kilometer dengan kecepatan tertinggi 75mph atau 120 kilometer per jam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mobil tua ini telah terjual lebih dari lima juta unit yang dipasarkan antara tahun 1959 dan 2000 dan sekarang menjadi mobil bebas emisi. MINI buatan 1960 ini menjadi icon bahwa pabrikan Eropa ini akan bersiap memproduksi mobil listrik di di New York Auto Show.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

MINI mengatakan: “Dengan kendaraan unik ini, MINI mengirimkan sinyal yang jelas yang menunjukkan komitmennya untuk mempertahankan karakter merek dengan menggunakan teknologi untuk menghasilkan emisi gas buang nol."

Baca: Toyota C-HR Laris di Eropa dan Jepang, Kenapa Tak Laku di AS?

Secara tampilan, MINI klasik ini menggunakan pewarnaan seperti gaya masa lalu, cat merah dilengkapi dengan warna putih pada atapnya yang kontras dan strip putih, dengan logo MINI Electric kuning dalam lambang merek dan pada velg. "Mobil listrik klasik tetap setia pada merek, baik dari segi tampilan visual dan karakteristik pengendaraannya."

Mini yang dimodifikasi menjadi mobil listrik. Sumber: thesun.co.uk

Saat ini, MINI sedang mengerjakan versi mini listrik tiga pintu untuk dijual tahun depan - menandai ulang tahun ke-60 model Sir Alec Issigonis yang dirancang untuk pertama kalinya. Mesin listrik MINI baru dirancang di pabrik mobil listrik BMW Group di Bavaria, Jerman, sebelum diintegrasikan ke dalam mobil di Plant Oxford, yang merupakan lokasi produksi utama untuk Mini tiga pintu.

Baca: Toyota C-HR: Performa Mesin Oke, Kabin Berdesain Minimalis

Mini tiga pintu adalah salah satu dari sejumlah model elektrifikasi yang diluncurkan oleh BMW dan merek MINI di masa mendatang. BMW i8 Roadster, salah satu supercar hibrid plug-in paling menarik di dunia, mulai dijual tahun ini. SUV listrik BMW X3 telah diumumkan untuk tahun 2020, dan BMW iNEXT akan dirilis pada 2021.

BMW juga membangun mobil listrik premium paling populer di dunia, i3, dan mengumumkan bahwa mereka baru saja menjual model ke-10.000 di Inggris.

THE SUN

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus