Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Pakoakuina sebagai produsen velg mobil berbahan alloy atau aluminium mengekspor 60 ribu pcs velg setiap bulan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Kami ekspor kira-kira 60 ribu pcs per bulan. Akhir tahun ini diprediksi bakal jadi 70 ribu sampai 80 ribu pcs,"ujar Senior Manager Pako Group, Davy Kurnia di sela acara Indonesia Modification Expo 2019 kepada Tempo, Sabtu, 28 September 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Perusahaan yang memiliki pabrik di Karawang Timur ini setiap bulannya mampu memproduksi velg alloy sebanyak 170 ribu pcs. Adapun velg berbahan dasar baja atau besi (steel) rata-rata memproduksi 200 ribu pcs per bulan.
"Dulunya kami lebih fokus ekspor velg steel, tapi sekarang lebih banyak alloy,"ujarnya.
Davy menambahkan bahwa Pakoakuina memproduksi velg aluminium (alloy) sejak tahun 2003. Sedangkan PT Inkoasku (Pako Group) sudah memproduksi pelek baja steel) sejak tahun 1974. Kedua perusahaan ini, kata dia awalnya pemain Original Equipment Manufactur (OEM) dan Original Design Manufactur (ODM).
Davy juga mengaku bahwa selama ini Pako Group telah menyuplai velg ke berbagai produsen mobil di dunia. Mulai dari Toyota, Daihatsu, Lexus, Honda hingga AMMDes dan Esemka. "Mereka pakai velg kita,"ujarnya.
Dia juga menegaskan bawha Pako Group fokus saat ini fokus memberdayakan designer lokal. "Saya punya banyak karyawan dari lulusan seni rupa di universitas dalam negeri. Mereka ini yang sekarang banyak berkontribusi, sampai kita ekspor,"ujarnya.